Dana Bansos BPNT dan PKH Juli-Agustus 2024 Siap Cair, Cek KPM Sekarang!

Selasa 30 Jul 2024, 18:37 WIB
Cek bansos Juli-Agustus 2024 bisa pakai HP (pexels: MART PRODUCTION/Edited by: Mitha Aullia)

Cek bansos Juli-Agustus 2024 bisa pakai HP (pexels: MART PRODUCTION/Edited by: Mitha Aullia)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Memasuki minggu terakhir di bulan Juli, pertanyaan seputar kapan bansos PKH dan BPNT cair mulai disuarakan oleh masyarakat.

Sementara itu, pencairan dana bansos PKH dan BPNT alokasi Juli Agustus 2024 sangat dinantikan.

Namun kemungkinan besar baru akan cair ke rekening masyarakat di akhir Juli nanti atau awal Agustus seperti biasanya.

Sejalan dengan itu, KPM dapat melakukan pengecekan nama penerima dari kedua bansos pemerintah tersebut.

Selama belum ada keputusan resmi dari pemerintah, tepatnya Kemensos terkait tanggal cair PKH dan BPNT maka masyarakat hanya bisa menunggu serta mengecek secara berkala.

Oleh karenanya, seraya menunggu terbitnya tanggal cair pasti untuk bansos PKH dan BPNT alokasi Juli Agustus 2024.

Ini dia cara mengecek bansos melalui website resmi Kemensos dengan mengisi data diri NIK KTP terdaftar.

Cara Cek Bansos PKH dan BPNT 2024

1. Buka situs browser atau Google Chrome pada perangkat

2. Klik kolom pencarian dan ketik kata kunci Website Cek Bansos

3. Kunjungi situs web https://cekbansos.kemensos.go.id

4. Mengisi provinsi, kabupaten/kota, kecematan, dan kelurahan 

5. Isi nama lengkap sesuai KTP yang terdaftar

6. Isi kode captcha yang tersedia sebagai verifikasi bakal langkah selanjutnya

6. Pilih ‘Cari Data’

7. Jika masuk sebagai kategori penerima, maka akan muncul status penerimaan

Pastikan kamu melakukan pengecekan secara berkala agar tidak ketinggalan informasi seputar pencairan dana bansos.

Disclaimer: Ikuti arahan di atas agar tidak tertipu oleh website ilegal dan supaya informasi yang kamu dapatkan akurat.

Berita Terkait

News Update