JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Belakangan ini lagu lawas Forever Young yang dipopulerkan grup musik asal Jerman, Alphaville sedang viral di TikTok jadi sound sejumlah video yang berseliweran di laman For Your Page (FYP) pengguna.
Alphaville merilis lagu ini pada sekitar tahun 1984. Kendati demikian nikmatnya alunan musik dan liriknya yang puitis membuat kepopularitasan lagu ini tak kunjung pudar.
Lirik Forever Young ditulis oleh sang vokalis Alphaville, Marian Gold. Meski tersirat seperti lagu cinta pada umumnya, ternyata makna lagu ini tidak membicarakan soal romansa sama sekali.
Mayoritas bait dari lirik lagu Forever Young sesungguhnya menceritakan tentang kekhawatiran para anak muda di Jerman pada saat perang dingin antara Amerika Serikat dan Uni Soviet.
Mereka berharap masa mudanya tidak redup pada saat itu, melainkan bisa selalu bersenang-senang dan menggapai harapannya di masa depan mendatang.
Lantas, bagaimana lirik lagu Forever Young - Alphaville? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Lirik Lagu Forever Young - Alphaville
Let's dance in style, let's dance for a while
Heaven can wait, we're only watching the skies
Hoping for the best but expecting the worst
Are you gonna drop the bomb or not?
Let us die young or let us live forever