JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo dana Rp400.000 bantuan sosial (bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dapat diambil dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Elektronik (KTP) Anda.
Bansos BPNT telah menjadi salah satu program sebagai upaya pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Indonesia.
Dengan nilai bantuan mencapai Rp400.000 per tahap, program yang dirancang membantu keluarga penerima manfaat (KPM) ini diharapkan bisa memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari.
Seperti membeli sembako berupa beras, minyak, telur, daging dan lain-lain.
Penerima manfaat dapat mencairkan bantuan ini melalui dua metode yaitu PT Pos Indonesia dan rekening bank Himbara (Himpunan Bank Negara).
Untuk penyaluran lewat PT Pos Indonesia, KPM terlebih dulu menerima surat undangan yang dilayangkan ke rumah masing-masing.
Dalam surat tersebut tertera waktu dan tempat pembagian bansos BPNT.
Selain itu, surat undangan tersebut harus disertakan bersama foto copy/asli NIK KTP dan Kartu Keluarga (KK) saat melakukan pengambilan bantuan.
Sedangkan penyaluran melalui rekening, dikhususkan bagi KPM yang memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Kartu berwarna merah putih ini dapat digunakan untuk menarik saldo dana bantuan di ATM yang tergabung dalam Bank Himbara.
Antara lain Bank Rakyat Indonesia (BPNT), Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Tabungan Negara (BTN), dan Mandiri.