JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Berikut ini cara mudah untuk mendapat saldo dana gratis Rp700.000 dari Kartu Prakerja. Calon peserta cukup daftar pakai nomor induk kependudukan (NIK) dan nomor HP.
Program Prakerja merupakan inisiasi dari pemerintah untuk meningkatkan keterampilan serta kompetensi. Hal tersebut dapat membantu untuk membuka peluang saat mencari kerja.
Program ini ditujukkan untuk pencari kerja, buruh, pekerja yang tidak mendapat upah tetap, pekerja yang di PHK, serta pekerja yang ingin meningkatkan kompetensinya.
Tak hanya itu, program pelatihan dari pemerintah ini terbuka untuk pelaku usaha mikro dan kecil atau UMKM.
Melalui pelatihan Prakerja, pemerintah memberikan pembiayaan gratis bagi peserta yang lolos sebesar Rp3.500.000 dan Rp700.000 sebagai insentif Prakerja.
Harapannya, insentif Prakerja tersebut bisa digunakan sebagai modal kerja untuk persiapan mencari kerja.
Selain itu, saldo insentif ini bisa digunakan sesuai kebutuhan peserta, sebab nantinya bisa di transfer ke dompet elektronik seperti DANA atau rekening bank milik peserta.
Namun perlu diingat untuk bisa klaim saldo dana insentif Prakerja itu, peserta harus terlebih dahulu menyelesaikan pelatihan dan mendapatkan sertifikat dari hasil pelatihan.
Daftar Kartu Prakerja
Saat ini, Prakerja telah memasuki gelombang 70 yang hari ini akan berakhir. Tetapi tidak perlu khawatir, karena perkiraannya Kartu Prakerja Gelombang 71 akan segera dibuka.
Apabila mengacu pada pembukaan gelombang sebelumnya, biasanya pendaftaran gelombang baru dibuka pada hari Jumat. Jika sesuai, maka Kartu Prakerja Gelombang 71 akan dibuka pada Jumat, 26 Juli 2024.
Kendati demikian, calon peserta bisa bersiap-siap untuk mendaftar. Untuk informasi lebih pasti, calon peserta bisa memantau sosial media Instagram di @prakerja.go.id atau halaman web resminya di prakerja.go.id.
Berikut ini cara mudah untuk mendaftar Kartu Prakerja, di antaranya:
- Buka halaman prakerja.go.id
- Pilih menu ‘Daftar Sekarang’
- Buat akun Prakerja dengan menggunakan email aktif milik peserta
- Pilih menu Daftar
- Setelah itu, masuk ke akun Prakerja dengan menggunakan email yang telah di daftarkan
- Lengkapi data diri sesuai dengan kartu tanda penduduk elektronik (E-KTP)
- Isi form alasan mengikuti Kartu Prakerja serta minat dan keterampilan
- Ikuti tes dasar kemampuan dasar
- Lalu sambungkan akun Prakerja dengan dompet elektronik seperti DANA, OVO serta rekening Bank
- Kemudian pilih menu ‘Gabung Gelombang’
Setelah tahapan pendaftaran selesai, calon peserta yang dinyatakan lolos akan mendapat notifikasi melalui SMS yang berisi informasi jika telah lolos seleksi Prakerja.
Keuntungan Gabung Kartu Prakerja
Ada sejumlah keuntungan saat mengikuti Program Kartu Prakerja, yaitu:
- Mendapatkan pelatihan secara gratis
- Mendapatkan insentif Prakerja Rp700.000
- Mendapatkan sertifikat pelatihan
- Mendapat jaringan profesional baik dari sesama peserta atau komunitas lainnya saat menjadi peserta Prakerja
Olah karena itu, bagi Anda yang ingin mendapat saldo dana Rp700.000 dari pemerintah bisa mencoba untuk mengikuti program Kartu Prakerja yang diperkirakan gelombang selanjutnya akan dibuka sebentar lagi.
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI