JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ikuti 5 langkah mudah ini untuk mengecek bansos Kementerian Sosial (Kemensos) RI pakai Kartu Tanda Penduduk Elektronik (eL-KTP) secara online lewat HP Anda.
Fasilitas tersebut memberikan kemudahan dan efisiensi kepada masyarakat agar tidak perlu repot-repot datang ke kantor desa/kelurahan atau Dinas Sosial (Dinsos) setempat.
Layanan ini memungkinkan masyarakat untuk memeriksa status bansos mereka dengan mudah, praktis, dan cepat.
Begitupun untuk meningkatkan transparansi dalam proses penyaluran bansos sehingga penerimaannya tepat sasaran.
Pemerintah juga terbantu dengan adanya layanan tersebut karena lebih efektif untuk mengelola bansos dan memberikannya kepada masyarakat yang membutuhkan.
Maka dari itu, ketahui sekarang 5 langkah mudah mengecek bansos menggunakan eL-KTP melalui HP secara online.
Cara Cek Penerimaan Status Bansos
- Masuk website cekbansos.kemensos.go.id di browser HP
- Pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan domisili Anda.
- Mengisi nama sesuai Kartu Tanda Penduduk (KTP).
- Mengisi kode captcha yang muncul.
- Klik "Cari Data".
Bila tidak terdaftar, maka muncul keterangan "Tidak Terdapat Peserta/PM". Namu, jika terdaftar, akan muncul nama, usia, dan bantuan yang sudah didapatkan maupun akan diterima.
4 Jenis Bansos Kemensos
1. Program Keluarga Harapan (PKH)
Terdapat 4 tahap dalam penyaluran bansos ini, tahap 1 pada Januari, Februari, dan Maret, tahap 2 pada April, Mei, dan Juni, tahap 3 dicairkan pada Juli, Agustus, September, serta tahap 4 Oktober, November, Desember 2024.
2. Bantuan Pangan Beras 10 Kg
Pencairan bantuan yang mendapatkan beras 10 kg ini diperpanjang oleh pemerintah sampai akhir tahun atau Desember 2024. Bantuan ini dibagikan ke 22 juta KPM.
3. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)
Dana bantuan yang diterima sebulan sekali, yakni Rp200.000, kalau 2 bulan sekali, Rp400.000, dan bila 3 bulan sekali mendapatkan sebanyak Rp600.000.
4. BLT Mitigasi Risiko Pangan
Pemberiannya untuk 18,8 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang dimulai pada Februari 2024 untuk 3 bulan. Besarannya dananya sebesar Rp200.000 per bulan.
Sebelum menerima ke-4 bansos tersebut, harus mendaftar terlebih dulu ke Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan beberapa tahapan lainnya agar disetujui.
Itulah dia informasi mengenai 5 langkah mudah mengecek bansos menggunakan eL-KTP secara online melalui HP dan jenis-jenis bansos Kemensos RI. (Audie Salsabila Hariyadi)