Bansos Juli 2024 Rp2.400.000 Saldo Dana Pemerintah Ini Sukses Diterima NIK KK Sejumlah KPM, Rekening BRI, BNI, BTN, dan Mandiri Anda Terverifikasi

Senin 22 Jul 2024, 21:47 WIB
Sukses diterima NIK KK sejumlah KPM bansos Juli 2024 Rp2.400.000 saldo dana pemerintah.  (Poskota.co.id/Fani Ferdiansyah)

Sukses diterima NIK KK sejumlah KPM bansos Juli 2024 Rp2.400.000 saldo dana pemerintah. (Poskota.co.id/Fani Ferdiansyah)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial (bansos) Juli 2024 Rp2.400.000 saldo dana pemerintah ini sukses diterima Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Keluarga (KK) sejumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Rekening Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Tabungan Negara (BTN), dan Mandiri Anda terverifikasi.

Hal tersebut terpantau oleh operator suverpisor dalam status SIKS-NG (Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation) Kabupaten/Kota yang dibocorkan oleh kanal YouTube DIARY BANSOS seperti dikutip hari ini, 22 Juli 2024.

Sedangkan jenis bantuan yang dimaksudkan adalah Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Kehadiran bansos pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) tersebut menjadi salah satu solusi yang telah berhasil menjangkau jutaan KPM di seluruh Indonesia.

Total alokasi dana bansos BPNT sebesar Rp2.400.000 untuk setiap penerima manfaat selama satu tahun dan terbagi dalam enam tahap pencairan.

Sedangkan setiap bulannya, KPM berhak menerima bantuan Rp200.000 dengan diberikan dalam satu kali tahap dengan nilai Rp400.000 untuk penyaluran dua bulan.

Selain dilakukan melalui KKS bank Himbara, metode pembagian bansos BPNT lainnya yaitu melalui PT Pos Indonesia.

Proses ini melibatkan beberapa tahapan yang harus diikuti oleh penerima manfaat.

Setiap KPM yang memenuhi syarat menerima undangan resmi dari PT Pos Indonesia.

Undangan tersebut berisi informasi penting seperti alamat kantor Pos yang dituju, jadwal, dan waktu pencairan.

Pada saat pencairan, KPM diwajibkan untuk membawa dokumen identitas resmi berupa KTP dan KK untuk verifikasi.

Cara Cek Status Nama Penerima Bansos BPNT 2024

Untuk memastikan bahwa bantuan BPNT telah cair, KPM dapat melakukan pengecekan langsung di ATM terdekat atau menggunakan layanan cek status melalui situs web resmi Kemensos atau aplikasi Cek Bansos Kemensos.

- Masuk ke aplikasi Google Chrome atau Mozilla Firefox di perangkat ponsel milikmu.

- Kunjungi laman situs Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.

- Selanjutnya pilih alamat yang sesuai dengan data NIK E-KTP.

- Ketik pada kolom nama penerima manfaat.

- Masukkan 4 kode captcha yang tertera.

- Kemudian klik tombol pada opsi "Cari Data" untuk memproses data.

Jika status menunjukkan “Ya” dengan keterangan menyebutkan “Proses Bank Himbara/PT Pos” dilengkapi periode tertulis "Juli 2024” maka kamu berhak menerima saldo dana bansos BPNT.

Berita Terkait

News Update