KPM Siap-Siap! Intip Jadwal Peyaluran Bansos BLT Mitigasi Risiko Pangan Rp600.000, Cair Akhir Juli 2024? 

Kamis 18 Jul 2024, 20:54 WIB
KPM Siap-Siap! Intip Jadwal Peyaluran Bansos BLT Mitigasi Risiko Pangan Rp600.000, Cair Akhir Juli 2024?  (pixabay/iqbalstock)

KPM Siap-Siap! Intip Jadwal Peyaluran Bansos BLT Mitigasi Risiko Pangan Rp600.000, Cair Akhir Juli 2024?  (pixabay/iqbalstock)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mungkin banyak dari Anda yang bertanya tentang kapan pencairan Bantuan Langsung Tunai Mitigasi Risiko Pangan (BLT MRP) 2024. 

Berdasarkan rencana pemerintah BLT Mitigasi Risiko Pangan sebetulnya dijadwalkan akan cair pada triwulan pertama 2024, yakni dari Januari hingga Maret.

Namun, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menyebut jika pencairan BLT MRP tersebut tinggal menunggu pencairan meski belum ada waktu pasti penyalurannya kapan. 

Ia berdalih masih menunggu postur Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Penerima bansos BLT MRP diminta tenang dan menunggu hingga pencairan bantuan uang tunai tersebut disalurkan. 

Jadwal Penyaluran Bansos BLT Mitigasi Risiko Pangan 

BLT MRP adalah bantuan tunai yang diberikan pemerintah sebagai pengganti BLT El Nino yang berakhir pada Desember 2023 lalu. 

Melansir laman Indonesia.go.id, bansos ini dijadwalkan untuk tiga bulan pertama Tahun 2024 yakni mulai Januari hingga Maret. 

Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang akan mendapatkan bansos ini sebanyak 18,8 juta KPM di seluruh Indonesia. 

Per KPM akan menerima bantuan uang tunai senilai Rp200 ribu per bulan atau Rp600 ribu per tiga bulan. 

Tujuan BLT MRP ini yakni untuk mengurangi dampak ketidakstabilan pangan di masyarakat. Bantuan uang tunai tersebut bisa sangat membantu masyarakat kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pangan. 

Proses pencairan BLT MRP ini akan dilakukan lewat PT Pos Indonesia. 

Cek Bansos BLT Mitigasi Risiko Pangan

Bagi Anda yang penasaran apakah NIK KTP masuk sebagai penerima bansos BLT Mitigasi Risiko Pagan, bisa dicek secara berkala melalui laman resmi Kemensos RI. 

Simak tahapan untuk mengecek apakah Anda masuk sebagai penerima bansos BLT MRP: 

  • Masuk ke laman cekbansos.kemensos.go.id
  • Input keterangan domisili mulai dari provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa atau kelurahan. 
  • Input nama Anda sesuai KTP
  • Input kode captcha yang muncul
  • Terakhir, klik tombol "Cari Data"
  • Informasi pun akan muncul di layar ponsel Anda. 

Cara Daftar Bansos BLT Mitigasi Risiko Pangan

Bagi Anda yang ternyata belum terdaftar sebagai penerima bansos BLT MPR, tak perlu khawatir karena bisa daftar agar NIK KTP Anda terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos RI. 

Ada dua cara mendaftarkan diri Anda untuk menjadi penerima bansos kemensos. Simak ulasan di bawah ini!

Daftar via daring

  • Unduh dan instal aplikasi Cek Bansos Kemensos di Google PlayStore.
  • Selanjutnya Anda buat akun baru.
  • Input data diri seperti Nomor KK, NIK KTP dan nama lengkap sesuai yang tertera dalam KTP.
  • Upload foto KTP dan selfie sambil memegang KTP.
  • Registrasi berhasil dan Anda tinggal masuk ke menu 'Daftar Usulan.'
  • Input lagi data diri sesuai arahan yang diberikan.
  • Pilih jenis bansos yang ingin didapatkan, misal BLT MRP. 
  • Anda hanya tinggal meninggu usulan tersebut diverifikasi dan divalidasi Dinsos. 
  • Nantinya hasil verifikasi diunggah ke sistem DTKS.

Daftar via luring

  • Datang ke desa/kelurahan dengan surat pengantar atau usulan dari RT/RW setempat.
  • Usulan tersebut akan dibahas dalam musyawarah desa setempat. 
  • Nantinya, jika ternyata layak menjadi penerima bansos, maka usulan akan diinput ke aplikasi bansos. 
  • Dinsos setempat akan melakukan verifikasi dan validasi usulan. 
  • Dinsos setempat juga akan melakukan finalisasi dengan penyesahan oleh kepala daerah setempat. 

Itulah pembahasan tentang bansos BLT MRP 2024 yang hanya tinggal menunggu proses pencairan saja. 

Berita Terkait

News Update