POSKOTA.CO.ID - Alhamdulillah, Bantuan Sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) periode Mei-Juni 2024 sudah cair sehingga bisa ditarik tunai pada bank masing-masing.
Bansos PKH adalah bagian dari program bantuan yang dimiliki pemerintah untuk membantu orang-orang yang terdata sebagai pihak yang layak mendapatkan.
Dengan bantuan ini diharapkan kebutuhan sehari-hari mereka bisa terbantu sehingga meningkatkan daya beli.
Sebetulnya tidak hanya Bansos PKH tapi pemerintah juga memiliki program bantuan sosial lain seperti Bansos BPNT yakni bantuan pangan non tunai.
Ada juga bantuan lain yang biasa disebut dengan bansos PIP atau Program Indonesia Pintar. Program ini disalurkan kepada para siswa dari keluarga yang memang kurang mampu, melalui Kartu Indonesia Pintar (KIP).
Pencairan Bansos PKH Validasi by System
Adapun pencairan bansos PKH periode Mei-Juni 2024, seperti yang telah disebutkan, kemungkinan besar baru diterima oleh KPM PKH validasi by system pada awal hingga pertengahan Juli 2024 ini. Tentu hal ini patut disyukuri.
Besaran dana Bansos PKH yang mereka dapatkan yaitu antara Rp225 ribu sampai Rp750 ribu, tergantung kategori masing-masing.
Pencairan Bansos PKH melalui Kartu KKS
Sedangkan bagi pemegang kartu KKS, bansos PKH periode Juli-Agustus 2024 untuk mereka bisa dikatakan sudah masuk kategori siap cair 90% karena di dalam Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) sudah muncul periode waktunya.
Karena masih masuk kategori siap cair, Anda tidak perlu langsung mengecek saldo rekening.
Pengecekan saldo rekening bansos PKH Juli-Agustus 2024 sebaiknya baru dilakukan ketika ada keterangan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) dan statusnya adalah Standing Instruction atau SI.
Sedangkan bagi KPM yang menerimanya melalui Pos Indonesia, maka pengecekan Bansos PKH kapan cair bergantung pada jadwal dari PT Pos Indonesia tersebut, sehingga bukan didasarkan pada informasi yang tertera di dalam SIKS-NG.
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI