Kabar Baik, Ada Bantuan Tambahan Rp450.000 Hingga Rp1.000.000 untuk KPM Bansos PKH dan BNPT!

Rabu 17 Jul 2024, 15:57 WIB
Ada bantuan tambahan dari pemerintah sebesar Rp450.000 hingga Rp1.000.000 untuk KPM Bansos PKH dan BNPT loh. (Poskota/Ashley Kaesang)

Ada bantuan tambahan dari pemerintah sebesar Rp450.000 hingga Rp1.000.000 untuk KPM Bansos PKH dan BNPT loh. (Poskota/Ashley Kaesang)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Terdapat bantuan tambahan untuk KPM Bansos PKH dan BPNT  senilai Rp450.000 hingga Rp1.000.000 yang akan menjadi angin segar bagi para penerima manfaat.

Hal ini dilakukan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, yakni dengan dengan pemerian bantuan sosial (Bansos) bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Para KPM dari bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) ini akan segera mendapatkan tambahan jika memenuhi beberapa syarat.

Juga bagi pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Merah Putih yang masih menunggu pencairan bansos PKH tahap ketiga alokasi bulan Mei dan Juni, dan bansos BPNT tahap keempat.

Pada Juli 2024 ini, KPM bansos PKH dan BPNT yang memenuhi syarat akan menerima bantuan tambahan yang berupa uang tunai.

Uang tunai sejumlah Rp450.000 hingga Rp1.000.000 ini akan diberikan tergantung dengan kategori dan kondisi keluarga penerima manfaat.

Melansir kanal Youtube Gania Vlog, berikut ini adalah para penerima manfaat dari bansos tambahan, beserta persyaratannya.

Penerimanya yakni para penerima KPM bansos PKH dan BPNT yang memiliki anak usia sekolah yang masuk dalam kategori sekolah dan terdaftar dalam Kartu Keluarga (KK) masing-masing.

Syarat lainnya adalah anak usia sekolah yang memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP), atau buku rekening tabungan SimPel. Kategori ini akan mendapatkan bantuan melalui Program Indonesia Pintar (PIP).

Kabar baiknya, pemerintah telah menyiapkan anggaran sebesar Rp4,4 triliun untuk program ini pada 2024, dan akan segera disalurkan kepada 18,5 juta siswa jenjang SD, SMP, hingga SMA.

Untuk proses penyaluran dana PIP ini dibagi menjadi tiga tahap. Untuk tahap pertama sudah disalurkan dari Februari hingga April 2024 lalu.

Dan untuk tahap kedua direncanakan akan disalurkan antara Mei hingga September 2024. Sementara tahap ketiga dijadwalkan akan disalurkan pada Oktober hingga Desember 2024 nanti.

Nominal Bantuan PIP

Pada Juli 2024 ini, para penerima manfaat akan mendapatkan bantuan untuk tajahap kedua. Inilah nominal bantuan PIP yang akan diterima oleh siswa berdasarkan jenjang pendidikan:

  • Siswa SD/SDLB/ Paket A mendapatkan Rp450.000 per tahun. Untuk siswa baru dan kelas akhir akan mendapatkan Rp225.000.
  • Siswa SMP/SMPLB/Paket B mendapatkan Rp750.000 per tahun. Untuk siswa baru dan kelas akhir akan mendapatkan Rp375.000.
  • Siswa SMA/SMK/SMALB/Paket C mendapatkan Rp1.000.000 per tahun. Untuk siswa baru dan kelas akhir akan mendapatkan Rp500.000.

Yang harus diperhatikan, bantuan tambahan ini akan diberikan pada siswa yang masuk dalam SK nominasi pencairan 2024, dan telah melakukan aktivasi rekening.

Sehingga, bantuan tambahan ini akan langsung masuk ke dalam kartu KIP atau buku tabungan SimPel milik siswa.

Dengan adanya bantuan tambahan ini, diharapkan KPM bansos PKH dan BPNT akan lebih mudah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, terutama untuk kebutuhan pendidikan bagi anak usia sekolah.

Selain mengenai bansos ini, ada sejumlah berita update setiap hari yang bisa didapatkan dengan bergabung ke salun WhatsApp Poskota, dengan GABUNG DI SINI.

Berita Terkait
News Update