JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Spanyol akhirnya keluar sebagai juara EURO 2024 setelah menundukkan Inggris dengan skor 2-1.
Gol pembuka Spanyol diciptakan Nico Williams saat babak kedua baru berjalan satu menit.
Memanfaatkan umpan Lamine Yamal, Nico Williams yang lolos dari penjagaan Kyle Walker berhasil mencetak gol indah dari sisi kanan pertahanan Inggris.
Tim Matador memiliki banyak peluang untuk menggandakan skor, tetapi Alvaro Morata dan kawan-kawan gagal memaksimalkannya menjadi gol.
Inggris berhasil menyamakan kedudukan menit 72 melalui gol tendangan indah dari luar kotak penalti yang dihasilkan pemain pengganti Cole Palmer.
Saat laga sepertinya akan dilanjut ke babak extra time, Spanyol sukses mencetak gol kedua pada menit ke-86.
Sontekan Mikel Oyarzabal dari jarak dekat memanfaatkan crossing Marc Cuucurella berhasil merobek gawang Jordan Pickford.
Dengan waktu sempit yang tersisa, pasukkan The Three Lions kesulitan untuk kembali mengejar ketertinggalan.
Kemenangan Spanyol atas Inggris di final EURO 2024 membuat La Furia Roja kini resmi menjadi tim dengan koleksi gelar Piala Eropa terbanyak.
Spanyol kini kini berada di puncak teratas pemilik gelar Piala Eropa dengan raihan 4 kali juara.
Sementara tim asuhan Gareth Southgate kembali gagal untuk kedua kalinya secara beruntun di laga final Piala Eropa seperti edisi sebelumnya saat kalah dari Italia.
Dengan kekalahan di final EURO 2024, Inggris masih belum bisa merasakan juara di ajang Piala Eropa hingga edisi ke-17 ini.(*)