OTW ke Arsenal, Inilah Kisah Karier Riccardo Calafiori: Sempat Dianggap Gagal di AS Roma hingga Tampil Gacor di EURO 2024

Minggu 21 Jul 2024, 22:51 WIB
Riccardo Calafiori, selangkah lagi deal dengan Arsenal (X/@UPYORARSENALO4)

Riccardo Calafiori, selangkah lagi deal dengan Arsenal (X/@UPYORARSENALO4)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Riccardo Calafiori semakin mendekati pintu masuk Arsenal di jendela transfer musim panas 2024 ini.

Calafiori dikabarkan sudah mencapai kesepakatan verbal dengan Arsenal yang menyodorkan tawaran kontrak selama 5 tahun untuk bek Timnas Italia tersebut.

Arsenal disebut-sebut akan menebus Calafiori dari Bologna dengan biaya 40 juta euro plus bunus sebesar 5 juta euro.

Bek berusia 22 tahun yang tampil brilian bersama Gli Azzurri di EURO 2024 tersebut memang menjadi incaran banyak klub top.

Meski perjalanan Italia di EURO 2024 hanya sampai babak 16 besar, tetapi nama Calafiori dianggap paling menonjol di skuad Gli Azzurri saat ini.

Menyimak perjalanan kariernya, ia melalui awal kiprah yang naik turun, terutama setelah sempat dianggap gagal bersama AS Roma.

Calafiori merupakan bek asli produk akademi AS Roma di mana ia menimba ilmu di Tim Serigala Ibukota sejak anak-anak.

Namanya sempat dipromosikan masuk tim senior pada 2020, tetapi sayangnya dalam rentang dua tahun di sana ia lebih sering diterpa cedera sehingga hanya menghasilkan catatan 18 laga saja bersama Giallorossi.

Karena cedera yang sering menghinggapinya itulah ia dinilai cukup gagal mengembangkan potensinya hingga dilepas ke klub Swiss, FC Basel pada 2022 dengan harga murah 2,6 juta euro.

Di klub Swiss itulah sang bek berhasil menjawab keraguan semua pihak dengan tampil reguler nyaris semusim penuh pada 2022/2023.

Bologna yang jeli melihat lahirnya kembali potensi pemain ini, langsung meminangnya pada awal musim 2023/2024 di bawah komando Thiago Motta.

Berita Terkait

News Update