JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Lisa BLACKPINK mendapat kecaman dari warganet Korea Selatan. Kecaman tersebut muncul setelah video musik (MV) terbarunya, "ROCKSTAR," yang dirilis pada 28 Juni 2024, dituding jiplak konsep video klip "FE!N" milik rapper Travis Scott.
Kontroversi ini semakin memanas ketika Gabriel Moses, sutradara MV "FE!N" Travis Scott, memberikan komentar pedas melalui unggahan di Insta Story pada 3 Juli 2024.
Dalam unggahannya, Moses mengungkapkan bahwa dia mendapat laporan dari seorang netizen yang menyebutkan adanya kesamaan mencolok antara MV Travis Scott dan Lisa.
"Aku berterima kasih kepada orang yang membocorkan ini padaku,” Gabriel Moses dikutip dari Koreaboo, Senin, 15 Juli 2024.
Dalam postingan lainnya, Moses memberikan ultimatum kepada tim Lisa BLACKPINK untuk menghubunginya guna menyelesaikan masalah ini.
“Aku kasih waktu sampai akhir bulan ini,” katanya lagi.
Dua hari setelah klaim tersebut, LLOUD, agensi yang menaungi Lisa BLACKPINK dan bekerja sama dengan RCA Records, menghubungi Gabriel Moses.
Agensi ini mencoba mencari solusi dengan menghubungi sutradara yang pernah bekerja dengan Pharrell Williams, A$AP Rocky, dan Skepta.
“Sebenarnya, mereka sempat menghubungi editorku dan meminta izin untuk menjadikan FE!N sebagai referensi. Ketika editorku bilang tidak, mereka tetap memasukkan bagian itu,” ungkapnya.
Namun, hingga kini, LLOUD dan Lisa BLACKPINK belum memberikan pernyataan resmi terkait tuduhan tersebut.
Setelah hampir dua minggu berlalu sejak kontroversi ini mencuat, netizen Korea kembali mengangkat isu plagiarisme ini, mempertanyakan integritas Lisa dan timnya.
“Kok bisa? LOL! Aku rasa fansnya sudah pada gila membela dia segitunya. Mereka tetap menjiplak sesuatu meski tidak diizinkan tim Gabriel Moses? Kalian ngapain sih?” ujar seorang warganet.
“Ini jelas menjiplak sih. Seharusnya ketika ditolak, ya mereka mengubah konsep bukan malah meneruskan dengan konsep yang sama,” kata warganet lain.
"Kalian tetap meneruskan meski ditolak? Kalian gila," timpal netizen lain.