POSKOTA.CO.ID - Boneka Labubu mendadak viral dan diminati banyak orang setelah Lisa BLACKPINK terlihat membawa boneka tersebut. Lantas, apa sebenarnya boneka Labubu itu, dan berapa harga boneka Labubu?
Boneka ini adalah salah satu karakter populer dari Pop Mart, yang baru-baru ini menarik perhatian berbagai kalangan, mulai dari anak muda, kolektor mainan, hingga pencinta fashion.
Banyak yang membagikan momen mereka dengan Labubu di media sosial seperti Instagram, TikTok, dan X (Twitter).
Meski boneka Labubu sudah lama ada, popularitasnya melonjak drastis setelah Lisa BLACKPINK mengunggah foto boneka tersebut di akun Instagram-nya pada April 2024.
Hal ini membuat Labubu semakin terkenal di berbagai negara, termasuk Thailand dan Indonesia.
Meski Labubu sudah beberapa tahun lahir, tetapi karakter ini semakin mencuri perhatian masyarakat internasional ketika salah satu anggota Blackpink, Lisa mengunggah foto Labubu miliknya di Instagram pada April 2024.
Sejak itu, Labubu Lisa menjadi sangat terkenal, termasuk di berbagai negara Asia seperti Thailand.
Saking viralnya, pemerintah setempat mengeluarkan imbauan agar masyarakat waspada terhadap penipuan Labubu palsu.
Tidak hanya di Thailand, demam Labubu juga meluas di Indonesia, Vietnam, Malaysia, Singapura, dan negara Asia lainnya.
Apa Itu Boneka Labubu?
Labubu adalah boneka berbentuk monster kecil dengan karakteristik yang khas, seperti bulu warna-warni, telinga panjang, gigi runcing, dan senyuman nakal.
Karakter ini merupakan bagian dari seri The Monster yang diciptakan oleh seniman Hong Kong, Kasing Lung, pada 2015.