JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat, NIK KTP dan nomor HP yang kamu daftarkan berhasil mendapatkan saldo dana gratis Rp4,2 juta dari pemerintah melalui program pelatihan Kartu Prakerja gelombang 69.
Bagi yang belum juga lolos jadi peserta tak usah khawatir karena Prakerja gelombang 70 resmi dibuka pada Jumat, 5 Juli 2024.
Kamu bisa langsung ikut daftar Prakerja atau gabung gelombang bagi yang sudah memiliki akun dan nantikan saldo dana gratis Rp700.000 insentif dari program tersebut.
Kartu Prakerja merupakan program pelatihan yang dibiayai pemerintah melalui Kementerian Koordinator Perekonomian.
Program pelatihan tersebut diperuntukkan bagi pelaku usaha, mikro, kecil, dan menengah (UMKM), para pencari kerja aktif, ataupun pekerja yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK).
Setidaknya, ada dua manfaat yang akan kamu dapatkan jika menjadi peserta program pelatihan ini.
Pertama, kamu akan mampu meningkatkan kompetensi di bidang pekerjaan yang diminati setelah melalui serangkaian pelatihan yang disediakan lembaga mitra Prakerja.
Kedua, kamu juga berkesempatan bisa klaim saldo dana gratis Rp700.000 yang merupakan insentif program pelatihan ini.
Uang tersebut bisa kamu cairkan ke dompet elektronik seperti OVO, Gopay, LinAja, ataupun DANA.
Selain itu, bagi pemiliki rekening BNI atau BCA, kamu juga bisa mencairkan insentif via rekening dua bank di atas.
Kartu Prakerja Gelombang 70 Sudah Dibuka
Kabar bahagia bagi kamu yang belum juga dinyatakan lolos menjadi peserta pelatihan Kartu Prakerja karena gelombang 70 sudah dibuka per hari ini.
Kamu bisa langsung gabung gelombang dan tunggu pengumuman kelulusan peserta yang nantinya berkesempatan mendapat saldo pelatihan Rp3,5 juta ditambah insentif Rp700.000.
Uang Rp3,5 juta tersebut tidak bisa kamu cairkan karena saldo tersebut khusus untuk membeli pelatihan yang disediakan lembaga pelatihan yang bermitra dengan pihak Prakerja.
Ada ratusan lembaga pelatihan yang menjadi mitra resmi Prakerja, di antaranya seperti Tokopedia, Bukalapak, Karier.mu, Pijar Mahir, Kemnaker, dan yang lainnya.
Jika kamu dinyatakan lolos langsung saja habiskan saldo dana Rp3,5 juta untuk membeli pelatihan dan selesaikan pelatihan tersebut hingga akhir.
Kamu akan mendapat sertifikasi tanda sudah menyelesaikan pelatihan dan jangan lupa untuk mengisi survei evaluasi agar mendapat tambahan bonus uang Rp100.000.
Total insentif yang akan kamu dapatkan dari program pelatihan ini senilai Rp700.000.
Sekian pembahasan tentang program Kartu Prakerja yang terbukti membayar saldo dana gratis. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba ya!