1. Akses Situs Resmi Prakerja
Buka situs resmi Prakerja di www.prakerja.go.id melalui perangkat Anda.
2. Buat Akun atau Login
Jika belum memiliki akun, klik "Daftar" dan ikuti langkah-langkah untuk membuat akun baru. Anda akan diminta memasukkan informasi dasar seperti NIK E-KTP, nomor ponsel aktif, dan email.
Apabila Anda sudah memiliki akun, langsung login dengan menggunakan email dan kata sandi yang telah terdaftar.
3. Lengkapi Data Diri
Setelah berhasil masuk, lengkapi data diri Anda dengan benar dan pastikan semua informasi sesuai dengan yang tertera di E-KTP Anda.
4. Ikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar
Anda akan diminta untuk mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar. Tes ini bertujuan untuk menilai kesiapan Anda dalam mengikuti program pelatihan yang tersedia.
5. Pilih Gelombang Pendaftaran
Setelah menyelesaikan tes, pilih gelombang pendaftaran yang sedang dibuka. Pastikan Anda memantau jadwal pembukaan gelombang baru di situs resmi Prakerja.
6. Tunggu Pengumuman