JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Buat kamu yang termasuk ke dalam kriteria di bawah ini, saatnya mencairkan saldo dana gratis hingga Rp1.800.000 pemberian dari pemerintah melalui Program Indonesia Pintar (PIP) 2024 tahap 2.
Melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbud Ristek) Pada Juli 2024 akan menyalurkan dana bantuan berupa uang tunai untuk siswa dari berbagai jenjang pendidikan.
Bantuan ini merupakan tahap kedua dari PIP yang pernah digulirkan di tahun sebelumnya, dengan besaran anggaran mencapai 13,4 Triliun untuk 18,6 juta siswa penerima bantuan pada tahun anggaran 2024.
Dana PIP 2024 tersebut akan disalurkan 1 kali dalam 1 tahun anggaran, dimana setiap siswa akan mendapatkan jumlah uang saku dengan nilai yang disesuaikan berdasarkan jenjang pendidikannya masing-masing, mulai dari SD s.d SMA dan Sederajat.
Uang saku itu hanya berlaku bagi siswa yang berasal dari keluarga miskin hingga rentan miskin yang sudah terdata di Kemdikbud sebagai penerima bantuan PIP 2024, dengan klasifikasi seperti:
- Berlaku bagi semua peserta didik pemegang Kartu Indonesia Pintar (PIP)
- Diberikan kepada siswa penerima Surat Keputusan (SK) Pemberian dan Nominasi 2024
Bagi siswa pemegang kartu KIP, bisa langsung mengecek status penerima secara langsung ke laman resmi kemdikbud atau SIPINTAR Enterprise di pip.kemdikbud.go.id.
Sedangkan untuk siswa penerima SK, harus melakukan aktivasi rekening melalui bank yang sudah ditunjuk, sesuai dengan klaster pendidikan.
Untuk pelajar yang duduk di bangku SD dan SMP menggunakan layanan bank BRI, sedangkan untuk siswa SMA/ SMK dan Sederajat menggunakan jasa bank BNI, dan bagi peserta didik semua jenjang yang berkedudukan di Aceh, menggunakan layanan bank BSI.
Besaran Uang Saku PIP 2024:
- Siswa SD/ SDLB/ Madrasasah Ibtidaiyah (MI)/ Paket A, berhak atas dana bantuan sebesar Rp450.000/ Siswa/ Tahun Anggaran
- Peserta didik SMP/ SMPLB/ Madrasah Tsanawiyah (MTs)/ Paket B, akan menerima uang santunan sebesar Rp750.000/ Siswa/ Tahun Anggaran
- Pelajar SMA/ SMALB/ SMK/ Madrasah Aliyah (MA)/ Paket C, dana bantuan yang diterima sebesar Rp1.800.000/ Siswa/ Tahun Anggaran
Cara Klaim Dana Bantuan PIP 2024
Bagi siswa pemegang kartu KIP atau mempunyai rekening Simpanan Pelajar (SimPel), untuk pencairan saldo PIP 2024, bisa dilakukan di kantor bank langsung yang ditunjuk, atau mengunjungi gerai ATM terdekat.
Sedangkan bagi peserta didik penerima SK, harus melakukan aktivasi rekening terlebih dahulu, sebelum melakukan penarikan dana, dengan cara:
- Mengubah SK Nominasi menjadi SK Pemberian melalui laman SIPINTAR Enterprise atau melalui bantuan pihak sekolah yang bersangkutan untuk melakukan pemindahan status
- Mengunjungi bank yang ditunjuk, sambil membawa dokumen pendukung pencairan santunan, seperti: Surat pengantar pengajuan aktivasi rekening dari sekolah, KTP orang tua dan Kartu Keluarga, melampirkan halaman depan raport siswa dan Akta Kelahiran atau surat kelahiran siswa
Bagi siswa yang berhak menerima SK, Pemerintah memberikan patokan dan ketentuan berdasarkan kondisi yang dialami keluarga peserta didik, seperti:
- Peserta didik dari keluarga pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dan Program Keluarga Harapan (PKH)
- Siswa yatim piatu dan Yatim atau Piatu, Keadaan Orang tua terkena PHK, korban musibah dan bencana alam, berasal dari daerah konflik, kelainan fisik (Disabilitas), mempunyai lebih dari 3 (tiga) bersaudara yang tinggal dalam 1 (satu) rumah, keluarga terpidana, berada di lembaga pemasyarakatan (LP), Pelajar yang sempat mengalami DO (Drop Out) tapi ingin melanjutkan sekolah serta berasal dari daerah 3T (Tertinggal, Terdepan dan Terluar)
Cara Cek Status penerimaan PIP 2024 tahap 2 melalui SIPINTAR Enterprise:
- Pilih menu ‘Cari Penerima PIP’
- Masukan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)
- Lengkapi Nomor Induk Kependudukan (NIK) siswa
- Isi hasil perhitungan pada kolom captcha
- Ketuk tombol ‘Cari’, tunggu sesaat hingga nama yang dimaksid muncul pada layar dengan notifikasi
“Dana Sudah masuk”
Dengan demikian, penyaluran dana bantuan PIP 2024 bagi anak bangsa yang mencapai angka 18,6 juta siswa, bisa tepat sasaran.
Sehingga manfaat perluasan akses pendidikan dan kesempatan belajar bagi peserta didik, bisa langsung dirasakan oleh seluruh siswa penerima bantuan PIP 2024, demi tercapainya program wajib belajar 12 tahun.
Itulah informasi terkini terkait saldo dana gratis dari bantuan pemerintah melalui PIP 2024 tahap kedua yang cair di bulan Juli ini.
Untuk informasi pilihan editor lainnya, Anda bisa langsung bergabung di saluran resmi Whatsapp poskota.co.id. Klik di sini