Ikuti tips membuat bibir nampak lebih bervolume dan indah secara alami. (Instagram/@kyliejenner)

Kesehatan

5 Tips Alami Buat Bibir Makin Bervolume

Kamis 04 Jul 2024, 15:12 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sejumlah tips kesehatan untuk membuat bibir makin bervolume secara alami dan mudah dalam artikel ini. 

Bibir bervolume atau penuh kini menjadi tren di kalangan kaum hawa. Ya, bibir bervolume dianggap lebih seksi bagi sebagian orang. 

Selain agar bisa tampil menjadi lebih seksi, membuat bibir bervolume juga bertujuan untuk membantu  pengaplikasian lipstik agar lebih mudah.

Untuk itu, kini tak jarang kaum hawa yang rela melakukan operasi atau filler demi mendapatkan bibir bervolume, layaknya Kylie Jenner. 

Kendati demikian, ternyata terdapat sejumlah cara alami untuk membuat bibir kamu menjadi lebih bervolume dan indah. 

Nah, berikut ini Poskota hadirkan lima cara mudah, untuk membuat bibir tampak lebih bervolume secara alami. 

1. Lemon

Lemon dipercaya dapat mencerahkan bibir dari merokok atau paparan sinar matahari, sehingga bibir kamu tampak lebih full atau penuh. Cara menggunakannya pun mudah, kamu cukup menggosok lemon ke bibir saja. 

2. Butiran Gula

Kamu bisa menggunakan gula suntuk masker bibir, dengan mengusapkan butiran gula ke bibir, lalu diamkan sebentar. 

Gula akan membuat kulit kering dibibir kamu mengelupas dan mengangkat sel kulit mati pada bibir, sehingga bibir nampak lebih besar. 

3 Menggunakan pelembab bibir

Kemudian, kamu bisa menggunakan pelembab bibir atau lip balm, agar bibir kamu lebih terlihat plump. Pelembab bibir juga dapat berfungsi untuk melindubhi bibi anda tari paparan sinar matahari langsung. 

4. Gunakan Lip Liner 

Lip Liner dapat menambahkan dimensi pada bibir, supaya terlihat lebih tebal dan besar. Kamu dapat menggambar garis di luar garis bibir agar terlihat alami. 

5. Hindari Merokok

Hindari kebiasaan merokok, sebab rorkok dapat membuat bibir kamu kering serta menggelap. Permukaan bibir kamu yang menggelar akan membuat bibir tampak lebih kecil dan tak sehat. 

Demikian sejumlah tips mudah untuk membuat bibir kamu nampak lebih bervolume, secara alami. Selamat mencoba. 

Bagi kamu yang ingin mendapatkan artikel mengenai tips kesehatan lainnya dengan cepat dan mudah, yuk. bergabung ke saluran WhatsApp resmi milik poskota.co.id dengan KLIK LINK DI SINI.

Tags:
Kesehatanbibir bervolumebibir bervolume secara alamitips buat bibir bervolumeTips alami buat bibir bervolume

Reporter

Administrator

Editor