Program Kartu Prakerja gelombang 70 akan membuka pendaftaran diperkirakan pada 5 Juli 2024.
Berikut Syarat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 70
- WNI berusia 18-64 tahun.
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
- Sedang mencari pekerjaan, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, pekerja/buruh yang dirumahkan, dan pekerja bukan penerima upah termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.
- Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara (ASN), Prajurit TNI, Personel Polri, Kepala Desa dan perangkat desa, serta Direksi/Komisaris/Dewas Pengawas pada BUMN dan/atau BUMD.
- Maksimal 1 KK 2 NIK KTP yang mendaftar.
Jika anda telah memiliki persyaratan yang ada di atas, silahkan ikuti langkah berikut setelah Program Kartu Prakerja membuka pendaftaran.
Berikut Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 70
- Akses situs https://www.prakerja.go.id.
- Login/daftar akun dengan memasukkan email dan password, lalu klik "Daftar".
- Verifikasi KTP dan KK dengan mengisi NIK, nomor KK, serta tanggal lahir, lalu klik "Lanjut".
- Lengkapi formulir data diri dengan benar.
- Verifikasi foto KTP dengan mengunggah foto e-KTP, lalu klik "Kirim Foto e-KTP".
- Verifikasi foto wajah dengan fitur scan wajah.
- Isi alasan mengikuti Program Kartu Prakerja.
- Isi minat dan keterampilan saat ini.
- Verifikasi nomor telepon yang terdaftar pada pilihan rekening/e-wallet yang tertera, lalu kode OTP akan dikirim ke nomor tersebut.
- Jawab pernyataan pendaftar dengan benar, lalu klik "Lanjut".
- Kerjakan Tes Kemampuan Dasar (TKD).
- Klik "Lanjut ke Dashboard" untuk kembali ke beranda.
- Pilih Gelombang yang tersedia di beranda sesuai dengan alamat KTP, lalu klik "Gabung Gelombang".
- Ketika persetujuan prakerja muncul, klik "Saya Menyetujui".
Nantinya anda akan mendapat informasi kelolosan melalui SMS atau email yang terdaftar setelah melakukan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 70.
Disclaimer : Poskota menjamin anda mendapatkan saldo DANA Rp700.000 jika telah menyelesaikan Program Kartu Prakerja.