JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Meski sudah pernah mencoba tapi masih gagal, kamu masih berkesempatan lolos pendaftaran Kartu Prakerja dan mendapatkan saldo DANA gratis dari Pemerintah.
Seperti diketahui, Kartu Prakerja adalah program Pemerintah untuk memberi bantuan kepada masyarakat berupa saldo senilai total Rp4.200.000.
Saat ini, Program Kartu Prakerja akan memasuki gelombang 70 yang diprediksi bakal dibuka masa pendatarannnya dalam waktu dekat.
Adapun uang senilai Rp4,2 juta tersebut dibagi menjadi beberapa peruntukkan bagi setiap peserta yang lolos seleksi.
Sebesar Rp3,5 juta akan dialokasikan untuk beasiswa pelatihan bagi peserta yang menyelesaikan pelatihan dan mendapat sertifikat.
Sedangkan saldo sebesar Rp600.000 akan menjadi insentif yang bisa diklaim langsung ke rekening atau dompet elektronik untuk setiap peserta Kartu Prakerja di setiap gelombangnya.
Adapun tambahan sebesar Rp100.000 untuk pengisian survei setelah mendapatkan sertifikat, juga bisa didapat oleh masing-masing peserta..
Seperti sebelumnya, Kartu Prakerja Gelombang 70 dibuka untuk angkatan kerja, dengan kriteria sudah memiliki KTP, sedang tidak menempuh pendidikan formal, bukan golongan ASN, pegawai BUMN, dan belum pernah lolos seleksi.
Selain itu program tersebut juga menargetkan pelaku UMKM, karyawan swasta, buruh yang terkena PHK sebagai target penerima.
Berikut adalah cara daftar ulang Kartu Prakerja Gelombang 70 lewat form online di www.prakerja.go.id.
1. Login dashboard
2. Isi data diri sesuai dengan KTP dan KK
3. Masukkan data alamat yang sesuai
4. Lalu jawab pertanyaan sesuai dengan keadaan sebenarnya
5. Unggah foto KTP dan scan wajah
6. Verifikasi nomor HP aktif
7. Ikuti tes kemampuan dasar (siapkan alat tulis)
8. Klik 'Gabung Gelombang 70' yang tersedia di laman
Setelah itu pengumuman hasil seleksi akan disampaikan selang beberapa hari masa pendaftaran resmi ditutup di laman www.prakerja.go.id dan lewat kontak masuk Email serta SMS masuk.
Adapun jadwal pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70 tanggal berapa bisa dipantau melalui unggahan terbaru di akun Instagram resmi @prakerja.go.id.
Perlu diketahui bahwa daftar ulang cuma bisa dilakukan peserta yang sudah pernah gagal maksimal 2 kali, sementara jika sudah pernah gagl 3 kali lebih harus mengajukan Surat Pengaduan jika ingin mendapat kesempatan lolos.
Itulah informasi cara daftar ulang Kartu Prakerja gelombang 70 bagi kamu yang sudah mencoba sebanyak 2 kali tapi masih gagal. Jangan berhenti mencoba sampai bisa mendapatkan saldo DANA gratis dari Pemerintah.(*)