JAKARTA.POSKOTA.CO.ID - Selamat giliran pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) dari Kartu Tanda Penduduk (KTP) ini dinyatakan sebagai penerima saldo dana bantuan sosial (bansos) Rp6.000.000 dari pemerintah lewat Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Cek informasi selengkapnya di mana kartu merah putih tersebut dapat melakukan penarikan dana bantuan di ATM bank Himbara (Himpunan Bank Negara).
Adapun bank yang termasuk dalam Himbara antara lain BRI, BNI, Mandiri dan BTN.
Sedangkan saldo dana sebesar Rp6.000.000 itu merupakan total keseluruhan yang diterima dua kategori penerima manfaat bansos PKH (Program Keluarga Harapan) selama satu tahun.
Artinya, masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari kategori ini mendapatkan Rp3.000.000 per tahun dengan nominal Rp750.000 per tahap.
Adalah ibu hamil atau nifas serta anak usia dini dan balita yang berhak mendapatkan bantuan dari Kementerian Sosial (Kemensos) tersebut.
Penyaluran bansos PKH tahap 2 telah dimulai sejak April 2024 dan berakhir di bulan Juni 2024.
Sebelumnya pencairan dana finansial itu sudah dibagikan kepada keluarga KPM di Kabupaten Garut, Kota Bandung, Batam dan Bali pada bulan Mei lalu.
Hingga saat ini masih banyak daerah yang belum mendapat bansos PKH secara merata.
Dan penyaluran bagi keluarga miskin atau kurang mampu tersebut akan diselesaikan sebelum memasuki tahap 3 yang akan hadir mulai Juli sampai September.
Rincian Saldo Dana Bansos PKH 2024
Berikut rincian saldo dana bansos PKH 2024 yang diterima setiap kategori KPM. Antara lain:
1. Balita dan anak usia dini (0 bulan-6 tahun): Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 per tahap.
2. Ibu hamil atau masa nifas: Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 per tahap
3. Pelajar Jenjang SD: Rp900.000 per tahun atau Rp225.000 per tahap.
4. Pelajar Jenjang SMP: Rp1.500.000 per tahun atau Rp375.000 per tahap.
5. Pelajar Jenjang SMA/SMK/sederajat: Rp2.000.000 per tahun atau Rp500.000 per tahap.
6. Lansia: Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 per tahap.
7. Penyandang disabilitas: Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 per tahap.