JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Rp1.500.000 masuk rekening bank BRI, BNI, dan Mandiri dari bantuan sosial (bansos) pemerintah, cari tahu cara usulkan terima saldo dana bantuannya.
Untuk jenis bantuan dengan nominal tersebut adalah Program Keluarga Harapan (PKH) dengan kategori penerima manfaat anak sekolah jenjang SMP/sederajat.
Adapun total bantuan finansial sebesar Rp1.500.000 diterima siswa dalam satu tahun.
Sedangkan per tahapnya siswa penerima manfaat mendapatkan Rp375.000.
Program pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) ini telah diadakan sejak tahun 2007 dengan menyasar masyarakat miskin atau kurang mampu.
Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dalam bansos PKH terdiri dari 7 komponen kategori yang salah satunya adalah peserta didik SMP/sederajat.
Untuk anak sekolah, siswa SD dan SMA/sederajat turut mendapatkan bantuan. Kemudian ada ibu hamil atau nifas, anak usia dini dan balita, lansia serta penyandang disabilitas.
Semua kategori KPM tersebut menerima bantuan finansial yang berbeda-beda. Termasuk jadwal pencairan uang tidak merata di setiap wilayahnya.
Pada bulan ini, proses penyaluran PKH telah memasuki tahap 2 untuk alokasi periode April-Juni 2024.
Cara Daftar Bansos PKH 2024 Secara Online
Untuk mendaftar Bansos PKH 2024 secara online, Anda dapat mengikuti panduan berikut:
- Unduh aplikasi "Cek Bansos" di Play Store atau App Store.