JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat! Klaim saldo dana gratis 10 Juni 2024 sebesar Rp200.000 siap ditransfer ke rekening, simak begini cara cek saldo dan lakukan pencairannya.
Berkah di bulan Juni 2024 ada pembagian saldo dana gratis bagi kamu yang terpilih, masing-masing penerima bisa mendapatkan hingga Rp200.000.
Pencairan saldo dana ini rupanya berasal dari program bantuan sosial pemerintah, yakni ada Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang dipastikan kembali diterima masyarakat.
BPNT ini adalah bansos rutin yang berujuan untuk membantu pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat. Pencairan dana bansos BPNT diberikan setiap 2 bulan sekali sebanyak 6 tahap dalam setahun.
Pada 2024 ini juga akan diberikan 6 tahap, dan kabar baiknya ada BPNT tahap 3 yang siap cair di bulan Juni 2024 ini.
Nantinya keluarga penerima manfaat (KPM) terpilih segera menerima pencairan saldo dana bantuan sebesar Rp200.000 dari BPNT tahap 3 ini yang cair langsung ke rekening.
Mekanisme Pencairan Saldo Dana Bansos Rp200.000
Mekanisme pencairan sendiri dilakukan melalui bank himbara sebagai agen resmi penyalur bansos pemerintah, diantaranya ada BRI, BNI, BSI, dan Bank Mandiri.
Nah silahkan untuk cek rekening, saldo bansos BPNT tahap 3 sebesar Rp200.000 kemungkinan juga akan cair hari ini 10 Juni 2024.
Sebelum itu, masyarakat juga bisa cek status KPM sekali lagi dimana bisa diakses secara langsung melalui laman situs cekbansos.kemensos.go.id.
Caranya adalah dengan mengunjungi situs Kemensos, lalu masukkan data wilayah pencairan bantuan dan nama lengkap sesuai dengan NIK KTP.
Jika saldo sudah masuk, maka KPM terpilih bisa melakukan penarikan saldo yang mana dapat dilakukan di bank dengan membawa dokumen persyaratan wajib berupa KTP dan KK.
Begitupun bagi KPM terpilih yang belum memiliki KKS, pencairan saldo dana gratis Rp200.000 dari bansos BPNT ini bisa diambil dengan membawa dokumen KTP dan KK.
Itulah update informasi pencairan saldo dana gratis Rp200.000 dari bansos pemerintah yang segera cair ke rekening. Siap-siap KPM terpilih akan menerima pencairan bansos di bulan Juni 2024.