5 Rekomendasi Catokan rambut dengan harga terjangkau tanpa khawatir rambut kamu rusak. (Poskota/Syania Nurul Lita B)

LIFESTYLE

5 Rekomendasi Catokan Rambut Dengan Harga Terjangkau Tanpa Khawatir Rambut Kamu Rusak

Selasa 04 Jun 2024, 11:32 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Rekomendasi catok rambut yang aman kamu gunakan tanpa khawatir rambut kamu rusak. Artikel ini akan memberikan 5 merek hair straightener terbaik simak sampai selesai.

Alat catok merupakan bagian terpenting bagi wanita demi mendapatkan gaya rambut yang diinginkan dan bersifat tahan lama.

Seringkali, rambut yang sulit diatur menyebabkan mood buruk. Kamu dapat mencegah hal ini dengan menggunakan catokan rambut yang bagus.

Memilih catokan rambut bukan perkara yang mudah karena jika pemilihan dan penggunaanya dilakukan dengan cara yang tidak tepat rambut kamu akan rusak, tentunya kamu menjadi sangat berhati-hati dalam memiih catokan rambut.

Selain itu, catokan rambut bisa kamu gunakan  untuk styling, meluruskan rambut, bergelombang, bahkan ikal dalam waktu yang singkat namun, ada juga jenis catokan rambut yang dapat digunakan sebagai hair curler.

Saat ini ada banyak merek catokan rambut mulai dari, Remington,Kemei, Philips, dan lainnya. Keunggulan setiap produk pun berbeda-beda, ada yang mengandung keratin dan ada pula yang telah didukung dengan indikator LED, serta memiliki pengaturan suhu yang beragam.

Jangan sampai salah memilih produk, rambut malah jadi rusak dan mudah kering, berikut beberapa merek catokan rambut terjangkau dengan berbagai fitur menarik.

1. Kemei KM 2219

Rekomendasi pertama catokan murah terbaik datang dari brand Kemei yang menawarkan KM-2219, catokan dengan plat berbahan keramik tourmaline catokan ini memiliki fungsi 2 in 1 yakni, untuk mengkriting dan meluruskan rambut dengan daya listrik 45 watt. Meski harganya terjangkau jangan salah pilih, Kemei KM-2219 sudah didukung dengan teknologi infared premium yang dapat menembus ke dalam rambut tanpa merusak kesehatan rambut. Juga dilengkapi dengan pengatur suhu 140-200 celcius yang dapat diatur bervariasi dan disesuaikan dengan kebutuhan rambut. Kemei KM 2219 bisa kamu beli dengan harga Rp215.000

2. Philips General HP8401

Philips sebagai salah satu hair straightener murah, catokan ini menggunakan pelat dengan kandungan infusi keratin untuk perawatan rambut yang lebih kuat, sehat, dan terlihat menawan. Bagi kamu yang sering tidak sabar dengan lamanya waktu set sebuah catokan, hal ini tidak berlaku pada philips karena hanya dengan waktu 60 detik saja catokan langsung bisa digunakan untuk hair styling. Memiliki suhu maksimal 210 celcius Philips juga memberikan desain menarik pada ujung catokan sekat isolatornya untuk menjaganya agar tetap dingin sehingga aman digunakan. Dijual dengan kisaran harga Rp320.000.

3. Remington SIA100 

Meski biasanya Remington dikenal dengan harga yang cukup mahal, namun seri SIA100 ini ditawarkan dengan kisaran harga terjangkau yaitu dibawah Rp500.000. Remington hadir dengan plat ceramix, SIA 100 tidak akan membuat rambut kamu menjadi kusut. Produk unggulan Remington ini bisa jadi solusi kamu untuk mempersingkat waktu saat styling rambut. Karena dapat mencapai suhu 200 celcius dalam 30 detik. Lebih menarikanya lagi catokan ini memiliki kunci pelat dan sistem mesin yang membuatnya mati dalam waktu 60 detik sudah dilengkapi dengan indokator LED ini dapat kalian miliki dengan harga Rp415.000.

4. Philips Keratin Ceramix BHS376  

Hadir dengan teknologi Thermo Protect yang memungkinkan persebaran panas merata ke seluruh pelat sehingga mencegah rambut terbakar akibat over hearting, Philips juga telah menggunakan keratin infused plates, dalam membantu merawat kilau rambut kamu.Tidak perlu khawatir menunggu lama untuk menggunakan catokan ini karena hanya dengan 30 detik saja, plates nya sudah bisa mencapai suhu kisaran 160celcius hingga 230celcius juga dilengkapi dengan key-lock sehingga bisa mati secara otomatis. Kamu perlu mengeluarkan uang sebesar Rp456.000.000 untuk bisa membeli Philips Keratin Ceramix BHS376.

5. Remington Ceramic Straight S3500 

Menghadirkan catokan yang hanya butuh 15 detik saja untuk mencapai suhu 150-230 derajat celcius. kelengkapan fitur variable heat settingnya dapat memudahkan kamu mengatur suhu sesuai kebutuhan seri S35000 yang berdesain minimalis ini, diklaim tidak akan merusak rambut karena unsur 4 kali protection yang akan membuat rambut tetap halus dan berkilau. Menariknya lagi catokan ini sudah dilengkapi dengan floating plat yang dapat mengikuti gerak tangan sehingga tidak ada rambut yang terselip saat dicatok dengan kisaran harga Rp630.000.

Tags:
rekomendasi catokan rambutcatokan rambutRambut rusak

Syania Nurul Lita Baikuni

Reporter

Syania Nurul Lita Baikuni

Editor