FAKTA Final Piala FA: Manchester United Ciptakan Dua Sejarah Baru saat Menumbangkan Manchester City.(Foto: Twitter/agarnacho7)

Sepak Bola

FAKTA Final Piala FA: Manchester United Ciptakan Dua Sejarah Baru saat Menumbangkan Manchester City 

Minggu 26 Mei 2024, 06:54 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Manchester United membuat sejarah final Piala FA yang luar biasa dalam laga melawan Manchester City di Wembley, Sabtu, 25 Mei 2024, malam. 

United berhasil melaju ke final dan melawan rival sekota mereka dan berhasil menjadi juara Piala FA. 

Dua pemain muda United menjadi pahlawan dalam kemenangan Derby Manchester di final Piala FA malam tadi. 

Mereka yaitu Alejandro Garnacho dan Kobbie Mainoo yang merupakan lulusan akademi Manchester United. 

Di dalam laga, pemain Argentina ini menjadi pemain muda pertama yang mencetak gol untuk Manchester United di Piala FA sejak Cristiano Ronaldo pada tahun 2004.

Legenda United itu mencetak gol dalam kemenangan 4-0 atas Millwall di final tahun 2004, dengan rekor tersebut bertahan selama 20 tahun.

Namun, Garnacho menjadi pemegang baru sejarah tersebut, hanya berselang sekitar 15 menit, sebelum Mainoo mencetak gol pelengkap bagi United.

Sementara itu, gol Mainoo membuat United menciptakan sejarah unik di final Piala FA.

United adalah tim pertama yang memiliki dua pemain muda yang mencetak gol di final Piala FA, dengan Mainoo menjadi pencetak gol termuda sejak pemain West Ham John Sissons pada tahun 1964, menurut OptaJoe.

Di final tahun lalu, keduanya tidak menjadi starter setelag United kalah dari City dengan skor 1-2. 

Garnacho masuk dari bangku cadangan pada menit ke-62, sementara Mainoo tidak masuk dalam line up Erik ten Hag. 

Dengan starting XI Erik ten Hag yang terbaru dan gol keduanya di final piala FA ini, membuktikan bahwa keduanya berkembang pesat selama setahun ini. 

Selamat untuk Garnacho dan Mainoo! 

Tags:
Piala FAmanchester Unitedmanchester city

Wisnu Saputra

Reporter

Wisnu Saputra

Editor