JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tim nasional (timnas) sepabola Indonesia sebentar lagi akan melakoni laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 6 dan 11 Juni 2024 mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Saat ini tim asuhan Shin Tae Yong ini memilki peluang besar untuk lolos ke babak selanjutnya yakni putaran ketiga jika berhasil meraih minimal 3 poin dalam 2 laga terakhirnya.
Marselino Ferdinand dan kawan-kawan saat ini bertengger di pada posisi kedua grup F dibawah Irak yang telah memastikan lolos.
Seperti yang diketahui bahwa putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan diikuti oleh 18 tim yang menempati posisi pertama atau juara grup beserta runner-up masing-masing.
Babak ini akan dibagi dalam tiga grup berisi masing-masing enam tim dengan sistem pertandingan kandang dan tandang.
Jika Rizki Ridho dan kolega berhasil melaju ke babak selanjutnya maka akan melawan tim yang berada pada pot 1 yang biasanya berisi sejumlah negara kelas dunia. Sementara skuad Garuda akan berada pada daftar peserta paling buncit atau pot 6.
Ukuran pot ini di susun berdasarkan ranking FIFA mulai dari peringkat paling tinggi hingga yang terendah.
Calon lawan Timnas Indonesia di babak selanjutnya.
Seperti yang sudah diketahui bahwa saat ini peluang Indonesia untuk lolos terbilang sangat besar karena hanya membutuhkan tiga poin tambahan saja.
Jika anak asuh STY ini berhasil melaju ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, berikut ini kemungkina calon lawan timnas yang menghuni Pot 1 pembagian klub.
• Jepang