Ciri-ciri orang terlilit dengan pinjol dan cara mengatasinya. (Canva)

EKONOMI

Mau Tahu Ciri Orang Terlilit Pinjol? Gimana Cara Mengatasinya?

Rabu 22 Mei 2024, 15:29 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mau tahu ciri orang terlilit pinjol?  Gimana cara mengatasinya? Penasaran bukan? 

Kamu bisa lihat gelagatnya seperti apa dan segera atasi agar masalahnya selesai. 

Fenomena peminjaman uang  secara online semakin populer di era digital ini yang digunakan oleh kebanyakan orang dalam keadaan sedang kesulitan finansial. 

Dapat diakses secara cepat dan mudah tanpa perlu jaminan lewat platform digital, seperti aplikasi atau situs website. 

Syaratnya hanya memerlukan KTP saja, neng bisa mencairkan dana dengan cepat dibandingkan pinjaman dari institusi keuangan tradisional lainnya. 

Namun dana darurat seperti ini memiliki risiko dan dampak yang perlu diperhatikan. 

Jika pengelolaan dana dari pinjol  ini tidak benar, maka akan memberikan dampak buruk bagi nasabah tersebut. 

Mereka memiliki ciri-ciri tertentu yang menandakan bahwa sedang terlilit utang dari pinjol. 

Berikut 6 ciri-ciri orang yang sedang terlilit utang pinjol, di antaranya: 

1. Dapat Pinjaman dari Banyak Platform

Jika seseorang tersebut meminjam di banyak platform pinjol, maka bisa terdeteksi bahwa dia sedang terlilit utang. 

Uang ini digunakan untuk menutupi kehidupan sehari-harinya atau membayar pinjaman sebelumnya. 

2. Sangat Bergantungan dengan Pinjol

Pendapatan bulanannya biasanya tidak cukup untuk kebutuhan sehari-harinya sehingga selalu bergantungan dengan pinjol. 

3. Masalah Keuangan Meningkat 

Orang yang seperti itu terus mengalami tekanan keuangan yang meningkat. 

Kesulitan memenuhi pembayaran bulanan dan akan terlambat membayarnya sehingga bunga serta dendanya makin tinggi. 

4. Mengabaikan Pendapatan dan Pengeluaran 

Rata-rata orang yang terlilit utang tidak memiliki perencanaan keuangan yang baik. 

Kemampuannya dalam memantau serta mengatur pendapatan dan pengeluaran masih dirasa sulit bagi mereka. 

5. Mengalami Stres Berkepanjangan

Seringkali orang yang dihantui utang pinjol mengalami stres berkepanjangan. Mereka merasa terjebak dan tidak tahu bagaimana cara mengatasinya. 

6. Kualitas Hidup Menurun 

Bisa mengalami penurunan kesehatan mental, emosional, sampai fisik. Hal ini disebabkan karena beban utang yang selalu mereka pikirkan. 

Jadi, bagaimana cara mengatasi masalah pinjol tersebut? Berikut penjelasannya: 

1. Edukasi Keuangan 

Pahamilah dasar-dasar keuangan pribadi dan cara mengatur uang dengan bijak agar tidak terjerumus utang. 

2. Konsolidasi Utang 

Carilah pilihan konsolidasi utang untuk menggabungkan berbagai pinjaman menjadi satu dengan suku bunga yang lebih rendah. 

3. Perencanaan Anggaran yang Matang

Buatlah perencanaan anggaran bulanan yang matang serta jelas agar pengelolaan pendapatan dan pengeluaran menjadi teratur. 

4. Meminta Bantuan Profesional

Bila perlu, mintalah bantuan dari konseler keuangan atau lembaga keuangan yang menawarkan bimbingan pengelolaan dana tersebut. 

Itulah dia penjelasan dari ciri-ciri orang terlilit dengan pinjol dan cara mengatasinya. Semoga bermanfaat dan membantu. (Audie Salsabila Hariyadi)

Tags:
Terlilit Pinjolciri-ciri orang terlilit utang pinjolcara mengatasi utang pinjolciri orang terlilit pinjolstres karena pinjolatasi utang pinjol dengan cara ini

Audie Salsabila Hariyadi

Reporter

Audie Salsabila Hariyadi

Editor