Dengan gol semata wayang Trossard ke gawang Man United malam tadi membuat asa dari tim Meriam London untuk meraih liga Inggris musim ini tetap terjaga.
Hasil kemenangan tersebut tim asuhan Mikel Arteta kembali menggeser Manchester City di posisi klasemen sementara dengan raihan 86 poin.
Saat ini mereka tengah berlomba dengan tim peraih treble winner musim 2022/2023 tersebut untuk gelar juara liga paling bergengsi se Britania Raya tersebut.
Tersisa 1 laga lagi pada akhir musim ini untuk memastikan siapa yang pantas menjadi penguasa.
Mikel Arteta dan anak asuhnya harus tampil konsisten dan berharap Man City terpleset di akhir musim.
(Raihan Ali Putra Santoso)