Pria bertubuh gemoy babak belur dan ditelanjangi massa usai diduga telah ketahuan mencuri motor. (Potongan gambar video dari akun @jakartaselatan24jam)

Kriminal

Tertangkap Basah, Pelaku Curanmor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Jakarta Selatan

Senin 06 Mei 2024, 18:12 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pelaku curnamor babak belur dihajar massa usai ketahuan tengah berupaya mencuri sepeda motor di Jalan Lapangan Ros IV, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, Minggu 5 Mei 2024.

Kapolsek Tebet Kompol Murodih mengatakan, berdasarkan dari informasi warga, sekitar pukul 05.30 WIB  terjadi pencurian motor, milik warga bernama Muhammad Rivaldi (24).

Murodih menceritakan peristiwa tersebut bermula saat ayah korban, Sukisno (59) baru mengeluarkan motor anaknya dari dalam rumah, lalu diparkirkan di depan gang rumahnya.

"Setelah diparkirkan lalu saksi yaitu ayah korban Sukisno ditinggal ke masjid," ujar Murodih kepada wartawan, Senin 6 Mei 2024.

Selesai dari masjid Sukisno tidak melihat motor anaknya tersebut. 

"Saksi mengetahui motor sudah dicuri langsung memberitahukan anggota keluarganya. Anaknya yang tidur lantas bangun dan mencoba berusaha mencari motornya yang hilang," ungkapnya.

Tidak lama, warga berhasil menangkap seorang pelaku di depan gang.

"Pelaku sudah dalam keadaan babak belur dan dikerumuni banyak orang," tuturnya.

Mendapatkan informasi itu, lanjut Murodih, pihaknya bergegas ke lokasi kejadian lalu mengamankan terduga pelaku dan langsung dibawa ke rumah sakit terdekat.

"Saat ini pelaku masih belum bisa dimintai keterangan masih terluka. Jika sudah sembuh dan bisa diajak bicara akan diperiksa," tambahnya.

Atas kejadian kasus pencurian motor, Murodih menyebutkan korban sudah resmi membuat laporan ke Polsek atas kehilangan motornya.

"Masih kita kembangkan karena  anggota masih melakukan pengejaran satu pelaku lainnya karena pelaku ini beraksi berdua dengan rekannya," katanya.

"Karena motor korban tidak ada, kemungkinan dibawa kabur rekan pelaku,” imbuhnya.

Sebelumnya, kasus pencurian motor ini viral di media sosial, yang diunggah di akun Instagram @jakartaselatan24jam. (Angga)

Tags:
curanmorbabak belurdibahajr massaviraltebetjakarta-selatan

Angga Pahlevi

Reporter

Ade Mamad

Editor