AWAS! Makanan Spesial Lebaran Ini Tinggi Kolesterol, Apa Saja?

Kamis 11 Apr 2024, 01:31 WIB
Rendang makanan spesial lebaran

Rendang makanan spesial lebaran

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Untuk Anda yang ingin merayakan Hari Raya Idul Fitri, alangkah baiknya mengetahui makanan spesial lebaran yang memiliki tingkat kolestrol yang tinggi.

Meskipun tidak harus dihindari, namun alangkah baiknya dikonsumsi dengan porsi biasa saja dan tidak berlebihan. 

Saat merayakan Idul Fitri, meja makan hampir setiap keluarga Muslim dipenuhi dengan hidangan lezat dan khas. 

Namun, di antara hidangan-hidangan tersebut, ada beberapa yang perlu diwaspadai karena kandungan kolesterol yang tinggi. 

Berikut beberapa hidangan khas Lebaran yang berpotensi meningkatkan tingkat kolesterol dan perlu diwaspadai.

Hidangan Khas Lebaran yang Tinggi Akan Kolestrol

1. Rendang

Rendang, sebuah hidangan istimewa yang selalu menjadi favorit di meja makan saat Lebaran tiba, memiliki persamaan dengan opor dalam hal bahan dasar santan yang tinggi lemak dan kolesterol. 

Daging sapi, yang menjadi komponen utamanya, juga mengandung lemak dan kolesterol yang cukup tinggi. Oleh karena itu, disarankan untuk mengonsumsi rendang dengan bijak dan menghindari konsumsi berlebihan.

2. Opor Ayam

Opor ayam, sebuah hidangan yang biasa hadir di meja saat perayaan Lebaran, meskipun sangat lezat, juga termasuk dalam daftar makanan yang tinggi kolesterol. 

Hal ini disebabkan oleh penggunaan santan sebagai bahan dasar dalam pembuatannya, yang kaya akan lemak. 

Dilansir dari Medical News Today, santan memiliki kandungan kalori dan lemak yang tinggi. 

Meskipun dalam jumlah yang moderat, santan dapat memberikan beberapa manfaat kesehatan, namun konsumsi berlebihan dapat berdampak negatif pada kesehatan tubuh.

3. Coto Makassar

Coto Makassar adalah sebuah hidangan khas Sulawesi Selatan yang sangat terkenal di seluruh Indonesia, terutama saat Lebaran tiba. 

Hidangan ini terdiri dari kuah kental yang diisi dengan potongan daging sapi dan jeroan, disertai dengan rempah-rempah khas. 

Meskipun rasanya sangat menggugah selera, sebaiknya Coto Makassar dihindari oleh orang-orang yang memiliki masalah kolesterol tinggi. 

Dalam setiap 100 gram daging yang digunakan dalam Coto Makassar, terdapat kandungan lemak total sebesar 14 gram dan kolesterol sebanyak 70 miligram. 

Jumlah ini merupakan jumlah yang cukup tinggi, terutama jika dikonsumsi dalam jumlah yang besar.

4. Sambal Goreng Kentang

Di antara hidangan Lebaran yang lezat, sambal goreng kentang selalu menjadi bagian yang tak terpisahkan dari hidangan. 

Namun, perlu diingat bahwa meskipun menggugah selera, sambal goreng kentang juga termasuk dalam kategori makanan tinggi kolesterol. 

Sambal goreng kentang umumnya mengandung bahan-bahan seperti santan dan minyak yang cukup melimpah. Santan terkenal karena kandungan lemaknya yang tinggi, yang dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh jika dikonsumsi secara berlebihan. 

Oleh karena itu, meskipun menggoda untuk dinikmati dalam jumlah besar, disarankan untuk mengonsumsi sambal goreng kentang dengan bijak.

5. Kue Kering

Dan yang terakhir Kue kering, hidangan yang tidak boleh terlewatkan saat merayakan Hari Raya Idul Fitri. 

Kelezatan dan variasi rasanya membuatnya menjadi favorit banyak orang. 

Namun, penting untuk diingat bahwa konsumsi kue kering sebaiknya tidak berlebihan. Kue kering umumnya mengandung bahan-bahan seperti susu, telur, dan keju yang kaya akan lemak dan kolesterol. 

Satu potong kue kering saja bisa mengandung sekitar 75 kalori, sehingga jika dikonsumsi secara berlebihan, dapat berkontribusi pada peningkatan kadar kolesterol dalam tubuh.

Demikianlah informasi mengenai makanan spesial Lebaran ini tinggi akan kolesterol, semoga bermanfaat dan jaga selalu kesehatan ya.

Baca artikel-artikel menarik lainnya lebih mudah dengan mengakses saluran WhatsApp Poskota: https://whatsapp.com/channel/0029VaSOwZqBvvsZqUNqja0q
 

Berita Terkait
News Update