Ini Ciri-Ciri Pelaku Begal Pengunjung Warkop di Jatiasih Bekasi

Senin 01 Apr 2024, 19:13 WIB
Kawanan begal saat mengayunkan celurit ke arah korban di warkop kawasan Jatiasih, Kota Bekasi. (Dok: Warkop Jatiasih)

Kawanan begal saat mengayunkan celurit ke arah korban di warkop kawasan Jatiasih, Kota Bekasi. (Dok: Warkop Jatiasih)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Penjaga warung kopi (warkop) membeberkan ciri-ciri pelaku begal perampasan hp dan dompet pengunjung di Kawasan Jatiluhur, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi.

Penjaga warkop bernama Deni Pratama (26) menuturkan ketiga pelaku tersebut berusia sekitar 20 tahunan. Satu berpostur tinggi kurus dan satu lainnya berbadan besar.

"Itu mah kayak 20 tahunan badannya tinggi kurus dan satu tinggi gede gitu," kata Deni pada Senin, 1 April 2024.

Deni mengatakan, ketiganya memiliki peranan masing-masing dalam aksi pembegalan pada Senin, 1 April 2024. Satu orang mengawasi situasi dan dua lainnya menyerang korban.

"Pelaku satu orang standby di motor, ada dua orang masuk kedalam, satu bawa velurit kemungkinan bawa pisau (bawa sajam)," ucapnya.

Adapun korban berinisial AM (20) dikatakan Deni sudah sering kali mengunjungi warung kopi di tempatnya.

Ketika korban datang pada waktu dini hari itu, dirinya sudah memperingatkan agar waspada tidak bermain ponsel. Namun korban tidak menghiraukan peringatan Deni.

"Posisi warung memang udah mau tutup kebetulan si korban mau main ML emang jam segitu udah saya ingetin hati hati jangan main hape cuma lagi nanggumg lagi nge-game," bebernya.

Kemudian, dua dari tiga pelaku yang memegang celurit masuk ke dalam membawa warkop. Mereka mengacungi senjata tajam (sajam) ke arah korban, lalu merampas hp dan dompet.

"Tersangka masuk ininya kebacok, udah hape sama dompet dibawa lari, pelaku lari ke pasar bojong kulur Kabupaten Bogor," pungkasnya.

Perkara ini tengah diselidiki oleh Polsek Jatiasih, Polres Metro Bekasi Kota. (Ihsan)

Berita Terkait
News Update