Ilustrasi. Program Kartu Prakerja gelombang 65 banyak ditunggu pencari saldo DANA gratis Rp700.000. (foto: Poskota/Hilal Aulia Pasya)

TEKNO

Prakerja Gelombang 65 Dibuka? Klaim Saldo DANA Gratis Rp700.000 Langsung Cair

Minggu 17 Mar 2024, 21:29 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja gelombang 64 sudah usai. Pengumuman berlangsung pada Kamis, 14 Maret 2024.

Bagi kamu yang belum beruntung mendapat uang gratis Rp700.000 dari program tersebut jangan menyerah dan tetap kerja keras. 

Pasalnya, program Kartu Prakerja gelombang selanjutnya akan segera dibuka. 

Pemerintah rutin membagikan saldo DANA gratis Rp700.000 melalui program Kartu Prakerja. 

Sekarang giliran program Kartu Prakerja gelombang 65 yang wajib dinanti. 

Biasanya, Prakerja gelombang selanjutnya akan dibuka tiga hari setelah gelombang sebelumnya ditutup. 

Kamu hanya perlu segera mendaftar Kartu Prakerja gelombang 65 setelah kembali dibuka. 

Sekarang saatnya menunggu sambil menyiapkan persyaratan dan ketentuan yang diberlakukan pemerintah kepada peserta program. 

Bagi kamu yang belum pernah mencoba peruntungan mendapat cuan gratis dari Kartu Prakerja, bisa segera mendaftar. 

Berikut ini syarat mendaftar Kartu Prakerja:

Setelah memenuhi persyaratan di atas, kamu bisa langsung mengikuti langkah berikut ini untuk mendaftar Kartu Prakerja.

1. Daftar

Kamu hanya perlu membuat akun Prakerja menggunakan data diri yang sesuai dengan KTP. Jangan lupa sisipkan surel dan nomor ponsel aktif untuk melakukan verifikasi. 

Setelahnya kamu perlu menyelesaikan tes kemampuan dasar untuk merampungkan proses pendaftaran. 

2. Gabung Gelombang

Langkah selanjutnya, ikuti seleksi dengan cara gabung gelombang dan tunggu pengumuman hasil seleksi. 

3. Pilih Pelatihan

Gunakan saldo pelatihan sebesar Rp3,5 juta, pilih yang kamu butuhkan di Mitra Platform Digital dan bayar dengan nomor Kartu Prakerjamu. Pastikan rekening bank/dompet elektronik sudah tersambung sebelum membeli pelatihan.

4. Ikuti Pelatihan

Kerjakan pre-test dan post-test selesaikan pelatihan dan dapatkan sertifikat.

5. Beri Rating dan Ulasan

Berikan penilaian dan ulasan tentang pelatihan yang baru kamu rampungkan. Pengisian rating bisa dilakukan di dashboard Prakerja.

6. Dapatkan Insentif

Saatnya kamu mendapat insentif setelah menyelesaikan pelatihan dan pengisian survei yang bisa dikonversi menjadi saldo DANA gratis.

Uang insentif yang kamu dapatkan senilai Rp600.000 ditambah hadiah pengisian survei Rp100.000 yang dibayarkan dalam dua tahap per Rp50.000. 

Total cuan gratis yang kamu dapatkan dari Kartu Prakerja adalah Rp700.000. 

Sekian berita DANA Poskota tentang cara mendapatkan saldo DANA Rp700.000 dari pemerintah lewat program Kartu Prakerja gelombang 65.

Tags:
Kartu Prakerja Gelombang 65link saldo DANAklaim saldo danaSaldo DANA Gratiskartu prakerja

Aminudin AS

Reporter

Aminudin AS

Editor