JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Berikut ini delapan cara lunasi utang pinjaman online (pinjol) dengan cepat agar tidak terlilit utang.
Simaklah dengan benar agar kamu tidak terjebak dalam kesulitan membayar utang pinjol yang bisa berakibat fatal.
Marak terjadi pinjaman online (pinjol) yang banyak digunakan masyarakat, terutama di kalangan anak muda yang rata-rata berusia di bawah 34 tahun.
Fenomena ini terjadi karena pinjol menawarkan pinjaman dana yang mudah dan cepat tanpa perlu jaminan atau agunan.
Masalahnya, masih minim sekali terkait informasi seputar penanganan melunasi utang pinjol, bahkan ada yang sampai gagal bayar (galbay).
Maka dari itu, kamu harus tahu cara lunasi utang pinjol dengan menggunakan trik terbaru di 2024 ini. Langkah-langkah ini efektif untuk menghindar dari berbagai risiko finansial.
Jika kamu telat atau bahkan galbay, kamu akan ditagih terus-menerus oleh pihak pinjol yang biasanya menggunakan Debt Collector (DC).
Inilah 8 cara lunasi utang pinjol agar terbebas dari kredit macet:
1. Gunakan dana darurat
Gunakanlah jika pendapatan per bulanmu tidak mencukupi untuk pelunasan utang pinjol. Dana darurat memang sangat membantu di kala sangat dibutuhkan.
2. Gaya hidup hemat
Hentikan sekarang juga jika kamu mempunyai gaya hidup yang boros. Cobalah atur keuanganmu dengan lebih baik dan lebih bijak lagi dalam membeli sesuatu.
Dengan begitu, uangmu akan bersisa dan bisa membayarkan utang pinjolmu.
3. Buatlah rincian daftar utang
Hal ini menjadikan keuanganmu lebih tertata dan terjadwal. Kamu bisa menentukan mana yang harus lebih dulu dan menjadikan finansialmu sedikit stabil.
4. Bayar berdasarkan prioritas
Bayarlah dengan mana yang harus dibayar lebih dahulu. Tentukan beban utang mana saja yang masuk ke dalam prioritas, mulai dari perhitungan tenor hingga total beban.
Dengan perhitungan yang matang, melunasi utang tidak akan menjadi masalah. Selain itu, cara ini efektif untuk bisa membayar utang secara tepat waktu.
5. Jual barang
Jika penghasilanmu tidak mencukupi, juallah barang yang sekiranya bisa dijual. Kalau bisa jual barang yang dapat langsung menutupi utangmu seluruhnya.
Barang yang dijual adalah barang berharga seperti kendaraan, emas, barang elektronik yang masih berfungsi dengan baik dan lain-lainnya.
6. Cari penghasilan tambahan
Lakukan cara ini bila kamu punya tenaga lebih dan mau bekerja keras. Ini dilakukan apabia penghasilan pokokmu tidak mencukupi membayar utang pinjol.
7. Jangan melakukan pinjaman lagi
Hindari mengajukan pinjaman untuk membayar utang pinjol. Hal ini akan membuat finansialmu makin memburuk.
8. Hitunglah pemasukan dan pengeluaran
Sebaiknya, sebelum meminjam uang dari pijol, lakukan perhitungan keuanganmu supaya tidak terjadi galbay.
Itulah penjelasan tentang 8 cara lunasi utang pinjol agar terhindar dari lilitan utang secara aman dan efektif. Semoga membantu. (audie salsabila hariyadi)