Pria terkunci usai gagal bobol ATM di Bekasi. (Ist).

Kriminal

Detik detik Pria di Bekasi Dikunci Warga Usai Gagal Mencuri dengan Modus Bobol Mesin ATM

Minggu 10 Mar 2024, 06:13 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Seorang pria berinisial P terkurung usai gagal mencuri dengan modus bobol mesin ATM di Taman wisma asri II RT 03 RW 18 Jalan Teluk Pucung, Bekasi Utara, Jumat 8 Maret 2024.

Kapolsek Bekasi Utara, Kompol Yuliati membenarkan hal tersebut.

"Kejadiannya pukul 15.30 WIB, pelaku berinisial A beraksi di ATM  BRI  DEYLA CELL Taman wisma asri," ucap Kompol Yuliati dalam keterangan tertulisnya, Minggu 10 Maret 2024.

Dari keterangan para saksi, kronologi ini bermula saat pelaku datang ke lokasi tempat mesin ATM.

Di dalam mesin ATM tersebut pelaku menempel stiker tentang tips keamanan bertransaksi di mesin ATM.

Oleh pelaku striker tips tersebut telah ia ganti dengan nomor call center/layanan pengaduan dengan nomor pribadinya.

"Stiker sudah ia siapkan, nomor call center diganti dengan nomor telepon pribadinya," ungkapnya.

Tidak hanya itu pelaku lalu mengganjal lubang kartu di mesin ATM dengan plastik yang diberi lem Korea.

Rupanya aktivitas yang dilakukan P dicurigai oleh pemilik ruko melalui rekaman CCTV.

Hal ini memicu pemilik dan warga lainnya beramai ramai untuk mengunci pelaku agar tidak kabur.

"Kemudian pelaku dikunciin dari luar ATM dan tidak bisa keluar," jelasnya.

Warga akhirnya menghubungi polisi untuk segera menangkap P yang terkurung di tempat mesin ATM.

"Pelaku bersama barang buktinya langsung kita amankan ke Polsek Bekasi Utara,"katasnya. (Ihsan Fahmi).

Tags:
bobol mesin atmjalan teluk pucungBekasi UtaraATM BRI

Ihsan Fahmi

Reporter

Ade Mamad

Editor