Puluhan driver ojol geruduk indekos pelanggan akibat salah paham terkait pemesanan. (Ist)

Jakarta

Salah Paham Soal Pemesanan, Puluhan Pengemudi Ojol Geruduk Indekos Pelanggan di Tamansari, Jakarta Barat

Rabu 28 Feb 2024, 17:04 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sejumlah pengemudi ojek online (ojol) ramai-ramai menyerbu sebuah indekos di Jalan Mangga Besar V, Tamansari, Jakarta Barat pada Selasa (27/2/2024).

Kedatangan puluhan pengemudi ojol dipicu salah satu rekan ojol yang terlibat cekcok dengan pelanggan.

Dalam video viral tampak puluhan pengemudi ojol tersebut mendatangi indekos tempat pelanggan tinggal.

Mereka datang sambil berteriak hingga mengundang perhatian warga dan pengguna jalan yang melintas.

Kapolsek Metro Tamansari Kompol Adhi Wananda mengatakan para pengemudi ojol tersebut menggeruduk indekos yakni pelanggan salah satu rekan ojol.

Masalahnya dipicu akibat kesalahpahaman antara salah satu pengemudi ojol dengan pelanggan terkait masalah pemesanan.

"Kesalahpahaman pengantaran barang atau makanan antara penghuni dan ojol," katanya melalui pesan singkat, Rabu (28/2/2024).

Usai keributan itu, pengemudi ojol dan pelanggan akhirnya dibawa ke kantor polisi untuk klarifikasi. Usai mediasi, keduanya sepakat berdamai.

"Diselesaikan secara restorative justice," kata Adhi.

"Yang mana penyelesaian melibatkan pelaku dan korban serta pemangku kepentingan untuk bersama-sama mencari penyelesaian yang adil melalui perdamaian," tambahnya. (Pandi)

Tags:
Pengemudi Ojek Onlineojolmenyerbu sebuah indekosTamansarijakarta-baratcekcok dengan pelanggansalah pahammasalah pemesanan

Pandi Ramedhan

Reporter

Ade Mamad

Editor