Ayah almarhum Dante, Angger Dimas.(Instagram/@anggerdimas)

SHOWBIZ

Dilaporkan Tamara Tyasmara atas Dugaan Penganiayaan, Angger Dimas: Nanti Akan Dikuak Kebenaran dari Laporan Itu

Jumat 23 Feb 2024, 10:28 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Angger Dimas menanggapi laporan yang dibuat mantan istrinya, Tamara Tyasmara kepada dirinya atas dugaan penganiayaan beberapa bulan lalu. Ia menyebut, akan menguak fakta di balik laporan tersebut.

"Pada 2021 gue udah cerai oke. Kalau laporan tanggal 23 November sebenarnya gini, tadi gue sudah ada fakta yang belum gue kuak ya karena ada ini gue harus cerita," ujar Dimas, Kamis (22/2/2024).

Dimas bercerita, beberapa saat setelah laporan dibuat, anaknya yang bernama Raden Andante Khalif Pramudityo alias Dante (6) meminta dijemput olehnya dengan nada ketakutan melalui voice note pada 30 November 2023.

"Ya kan gini terkait sama timeline yang dilaporkan 23 November itu sih sebenarnya Dante justru minta dijemput kirim voice note ketakutan. Minta gue jemput tanggal 30 November dengan voice note ketakutan itu, itu bisa dibeberin di pembuktiannya," ungkapnya.

Ketika itu, Dimas menilai Tamara sudah berpacaran dengan YA yang telah menjadi tersangka dalam kasus tewasnya Dante. Oleh karena itu, ia mempertanyakan alasan Dante memintanya untuk dijemput.

"Dante tanggal 30 November itu minta dijemput gitu, dan tanggal 30 November itu berarti mantan istri gue sudah pacaran dong sama YA tersangka. Nah kenapa tanggal 30 November ini anak gue minta jemput gitu, kalau benar tanggal 30 November itu ada laporan ke gue, anak gue mengirimkan voice note dengan nada ketakutan gue jemput gitu, itu ada apa ini berarti?" tuturnya.

Kendati begitu, Dimas tidak peduli oleh laporan yang dibuat sang istrinya. Terpenting saat ini, ia akan tetap memperjuangkan keadilan bagi almarhum anaknya. Ia juga mengancam akan membuka tabir ke kepolisian bagi siapa pun yang menghalanginya.

"Sebenarnya gue enggak peduli sama berita kayak gini. Gue perjuangkan adalah nyawa anak gue yang hilang siapapun itu yang terlibat mau siapapun yang terlibat akan gue buka tabirnya dengan kepolisian, gue juga sudah ngomong sama penyidik," tegasnya.

Lebih lanjut, sosok 35 tahun yang berprofesi sebagai Disjoki itu mengaku sempat mendapatkan intimidasi di dunia nyata dan dunia maya. Ia juga mengatakan, ada yang kerap mondar-mandir di depan rumahnya.

"Gue pun kena intimidasi, Instagram gue beberapa kali tuh mau di hack, lalu beberapa hari ini ada orang nggak dikenal mondar-mandir di depan rumah. Gue takut banget sama keluarga gue sih, takutnya nanti kena. Tapi yang paling penting di sini adalah nyawa anak gue, gue mau fokus dalam kasus anak gue," tambahnya.

Sementara itu, Tamara sendiri mengaku tidak mau fokus oleh permasalahan dengan Dimas. Kini, ia ingin fokus dengan kasus meninggalnya Dante.(Angga Pahlevi)

Tags:
angger dimastamara tyasmaraKasus Penganiayaandante

Angga Pahlevi

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor