Pj Wali Kota Serang, Yedi Rahmat, menggunakan hak pilihnya pada Pilpres 2024 di TPS 09 Kecamatan Serang. (Bilal)

Regional

TPS 09 Jadi Lokasi PJ Walikota Yedi Rahmat Mencoblos, Ini Ajakannya

Senin 12 Feb 2024, 14:45 WIB

SERANG, POSKOTA.CO.ID- Pada 14 Februari 2024, seluruh elemen masyarakat di tanah air, termasuk pejabat publik, beramai-ramai mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS). Hari itu, bergulir pentas demokrasi terakbar, Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Umum (Pemilu) Legislatif 2024.

Saat Pilpres dan Pemilu 2024 bergulir, TPS 09 di Kecamatan Serang menjadi lokasi pencoblosan oleh Penjabat (Pj) Walikota Serang, Yedi Rahmat.

Yedi Rahmat mengaku memindahkan hak pilihnya, yang semula di Daerah Khusus Ibu Kota (DKI) Jakarta ke Kota Serang sesuai tugas jabatannya saat ini.

Namun, pada pesta lima tahunan itu, Yedi Rahmat hanya bisa menggunakan hak pilihnya untuk Pilpres 2024. Penyebabnya, kependudukannya berada di DKI Jakarta.

Yedi Rahmat mengatakan, rencananya, bersama keluarganya, dIa mendatangi TPS 09 pada pukul 07:00 WIB. Harapannya, saat pencoblosan, Kota Serang tidak diguyur hujan.

"Pokoknya itu harus rahasia, umum bebas rahasia. Sejak usia 17 tahun hingga sekarang, saya milih terus. Semoga saat pemilihan, tidak ada hujan. Pemilu damai itu harapan kami," tegasnya.

Yedi Rahmat pun mengimbau masyarakat agar menggunakan hak suara pada TPS masing-masing sehingga turut menyukseskan Pemilu 2024.  (Bilal)

Tags:
Pj Wali Kota Serang Yedi Rahmatserangtps

Reporter

Administrator

Editor