Foto: Karyawan Swasta Hilang Terseret Arus, Banjir di Kota Cilegon Putus Jalur Wisata Anyer. (Ist.)

Regional

Karyawan Swasta Hilang Terseret Arus, Banjir di Kota Cilegon Putus Jalur Wisata Anyer

Sabtu 03 Feb 2024, 18:14 WIB

CILEGON, POSKOTA.CO.ID - Hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Cilegon, Banten Sabtu (3/2/2024), mengakibatkan sejumlah lokasi di wilayah kota baja terendam banjir. Banjir juga memutus akses menuju kawasan industri Ciwandan dan wisata Pantai Anyer terputus.

Selain memutus akses jalan, dalam kejadian banjir di Kota Cilegon tersebut dikabarkan seorang karyawan PT. JEL hilang terseret arus sungai yang cukup deras. 

Kepala Pelaksana BPBD Cilegon, Suhendi membenarkan adanya informasi seorang karyawan yang terseret arus deras di kawasan Industri Ciwandan. 

"Iya benar, ada salah satu karyawan yang tengah bekerja di industri lotte terseret derasnya arus sungai sekitar pukul 10.00 WIB," kata Suhendi kepada wartawan Sabtu (3/2/2024).

Ia menuturkan, berdasarkan data yang masuk, karyawan yang terseret arus banjir tersebut yakni Nurholis, mandor dari PT. JEL Subcon PT. HEIN Global Utama. "Jadi, menurut keterangan beberapa pekerja yang melihat, kejadian karyawan PT. JEL akan menyeberang ada 2 orang yang terseret arus sungai," ujarnya. 

Suhendi melanjutkan, yang satu bisa menyelamatkan diri dan yang satu atas nama Nurholis mandor PT. JEL terseret derasnya arus sungai. "Tim dari Basarnas Banten sudah turun, dan sampai saat ini masih belum ditemukan dan masih dalam pencarian," tuturnya.

Penyebab banjir, ujar dia, hujan turun dengan intensitas tinggi di kawasan Kota Cilegon dan sekitarnya. "Sementara sungai tidak cukup untuk menampung. Dan hujan turun dengan derasnya selama beberapa jam," ucapnya. 

Saat ini, pihaknya bersama dengan instansi lainnya masih melakukan pencarian terhadap karyawan yang terseret tersebut. "Mudah-mudahan cepat surut airnya," ungkapnya. (haryono)

Tags:
banjir cilegonbantenkaryawan swastaHilang Terseret Arus

Rahmat Haryono

Reporter

Novriadji

Editor