Ketua KPU Pandeglang, Nunung Nurazizah. (Ist)

Kawal Pemilu

Pemilu 2024, KPU Pandeglang Sebut Ada 7 TPS Sulit Dijangkau Kendaraan

Jumat 26 Jan 2024, 15:43 WIB

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pandeglang, menyebut ada sebanyak 7 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Pandeglang yang sulit dijangkau oleh kendaraan saat distribusi logistik Pemilu 2024.

"Bahkan ketika proses distribusi logistik menuju ke 7 TPS tersebut harus dipikul atau dibawa tanpa menggunakan kendaraan," ungkap Nunung Nurazizah, Ketua KPU Pandeglang, Jumat (26/1/2024).

Dikatakannya, berdasarkan data yang disampaikan KPU Provinsi Banten, terdapat tujuh TPS dengan kategori terdepan, terluar, tertinggal, terlama dan tersulit yang sulit dijangkau kendaraan di Kabupaten Pandeglang.

Ketujuh TPS itu lanjut dia, yaitu TPS 007 Kampung Pematang Laja, Desa Kutakarang, TPS 008 Kampung Kutakarang Pantai, Desa Kutakarang, TPS 004 Kampung Cipinang, Desa Cikiruh. TPS 005 Kampung Ciluluk, Desa Cikiruh, TPS 006 Kampung Mantiung, Desa Cikiruh dan TPS 007 Kampung Sinarjaya, Desa Cikiruh, Kecamatan Cibitung dan TPS 10 di Kampung Tahtaran Desa Batuhideung, Kecamatan Cimanggu.

"Untuk diatribusi logistik ke 7 TPS yang sulit dijangkau kendaraan itu, kami telah memetakan keberadaan TPS agar dapat mengetahui kendala dan tantangan di lapangan," katanya.

Pihkanya juga memprogres ke bawah seberapa sulit TPS-TPS itu dijangkau oleh kendaraan, itu juga untuk menyeimbangkan antara ongkos. 

"Karena kan berbeda ongkos dengan roda empat, roda dua, kemudian tenaga pikul kaya gitu kan berbeda," ujarnya.

Nunung menerangkan, TPS yang sulit dijangkau ini telah dicarikan alternatif, diantaranya dengan berbagi peran dalam mengangkut logistik serta estimasi ongkos pikul dengan ongkos kendaraan.

"Memang beberapa TPS yang sulit dijangkau kendaraan itu terlaporkan daerahnya di pedalaman. Tapi untuk alternatif nya harus dipikul dan dengan kendaraan roda dua," tuturnya.

Ia berharap, dengan pemetaan tersebut, petugas penyelenggara di bawah bisa memerhatikan estimasi waktu, sumber daya manusia dan moda transportasi alternatif untuk distribusi logistik.

“Setidaknya antisipasi dari Pemda juga sudah mensupport, mereka akan menyediakan perahu karet, perahu kayu, kalau memang pengiriman ke daerah-daerah yang terkendala banjir," bebernya. 

Kemudian juga lanjut dia, pihak Pemkab Pandeglang juga siap memfasilitasi atau menjemput pemilih ke TPS jika memang di daerah sekitaran tersebut terkendala banjir, dan dari tim medisnya akan diterjunkan juga oleh Pemda. 

"Mudah-mudahan dengan banyaknya tangan yang bekerjasama maka proses Pemilu 2024 akan terselenggara dengan baik," tandasnya. (Samsul Fatoni).
 

Tags:
tpsKPU Pandeglangpemungutan suara

Samsul Fathony

Reporter

Fernando Toga

Editor