Novelis Cassiopea Yap Gelar Bedah Buku yang Terinspirasi Wanita-wanita di Indonesia

Rabu 24 Jan 2024, 20:59 WIB
Cassiopea Yap. (ist)

Cassiopea Yap. (ist)

Cassiopea punya alasan khusus, mengapa dirinya memasarkan bukunya di Indonesia, karena ia melihat wanita di Tanah Air memiliki potensi dalam mengembangkan bakat dan minatnya di dunia bisnis.

"Masyarakat Indonesia punya rasa antusias yang bagus, karena selalu ingin membuktikan diri untuk jadi lebih baik, dan aku rasa kalau belajar bahasa lain membawa kamu ke pasar internasional," katanya.

"Lalu, Indonesia memiliki budaya yang kaya dan saya sangat menikmati setiap perbedaan yang ada di Indonesia banyak hal yang bisa saya pelajari dari Indonesia juga," sambungnya.

Cassiopea Yap pun memberikan tips kepada masyarakat Indonesia, bagaimana caranya bisa mengubah rasa sakit menjadi kekuatan, dengan cara pertama memaafkan diri sendiri, tidak perlu merasa menyalahkan diri sendiri.

"Pertama, aku mencoba melepaskan. Kalau aku tidak melepaskan, aku tidak akan memaafkan. Jadi, aku belajar melepaskan, belajar memaafkan, dan terkadang juga belajar meminta maaf," ujar Cassiopea Yap. 

"Ketika kamu meminta maaf ke orang lain, orang lain mungkin gak akan mengingat cerita itu. Kenapa itu terjadi," pungkasnya. (mia)

Berita Terkait
News Update