JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tim SAR dan kelompok pencarian bersama berhasil menemukan remaja yang tenggelam setelah berenang di Danau WTP (Water Treatment Plant) Metland Cibitung, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada pagi hari Senin (8/1/2024).
Rizky Dwianto, Koordinator Unit Siaga SAR Bekasi, menyatakan bahwa tim evakuasi berhasil menemukan korban dalam keadaan sudah meninggal dunia.
"Korban yaitu ZRP (14) ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada senin (8/1) sekitar pukul 08.15 WIB," kata Rizky Dwianto, Senin (8/1/2024).
Tim SAR yang bekerja sama berhasil menemukan korban melalui kegiatan penyelaman di dalam danau dengan kedalaman mencapai 7 meter.
Lokasi pencarian dilakukan di dalam radius 5 meter dari titik awal. Setelah berhasil menemukan korban, jasadnya kemudian segera diangkut dan dibawa ke rumah duka keluarga.
"Korban akhirnya kita temukan pagi ini setelah tim SAR gabungan lanjutkan proses pencarian, kemudian jenasah korban sudah kita evakuasi tadi menuju rumah duka," ungkapnya.
Sebelumnya diberitakan, korban pagi itu sedang bermain bersama teman temannya di sekitar lokasi kejadian Minggu (1/7/2024) pukul 11.00 WIB.
Korban tampaknya mulai tenggelam dan pada saat yang sama, temannya berusaha memberikan pertolongan.
Sayangnya, teman korban tidak berhasil mencapai tubuhnya, sehingga korban perlahan-lahan tenggelam.