Susilo diperalat dan dimanfaatkan oleh Bagas agar dirinya dapat dengan mudah melancarkan aksi balas dendamnya pada Novia dan keluarga Wardana atas kematian Kunto.
Sementara itu, Susilo yang tidak mengetahui jika Bagas sedang bersembunyi di kediamanannya tanpa diduga datang untuk menemui bi Nung dan Bagas. Hal tersebut tentunya menjadi celah bagi pihak kepolisian untuk menyelidiki siapakah Bagas sebenarnya.
Walaupun sebelumnya Bagas telah memerintahkan anak buahnya untuk tidak mendatangi rumahnya untuk sementara waktu akibat saat ini polisi sudah mulai mencurigainya, namun dengan polos Susilo justru datang menemui Bagas.
Lantas, apa yang akan terjadi selanjutnya? Saksikan kisah selengkapnya dalam penayangan sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 542 yang tayang setiap hari pukul 19.55 WIB di SCTV.