Arsenal vs West Ham 0-2, The Gunners Harus Mengalami Kekalahan dari The Hammers

Jumat 29 Des 2023, 14:32 WIB
Arsenal vs West Ham 0-2, The Gunners Harus Mengalami Kekalahan dari The Hammers. Foto:Instagram/westham

Arsenal vs West Ham 0-2, The Gunners Harus Mengalami Kekalahan dari The Hammers. Foto:Instagram/westham

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Arsenal gagal menggeser Liverpool dari posisi puncak klasemen Premier League setelah mengalami kekalahan dari West Ham United. Tim Meriam London menelan kekalahan dengan skor dua gol tanpa balas dari The Hammers.

Pertandingan terakhir pekan ke-19 Liga Inggris menampilkan laga antara Arsenal dan West Ham di Emirates Stadium pada Jumat (29/12/2023) dini hari WIB. 

West Ham berhasil unggul di babak pertama melalui gol yang dicetak oleh Tomas Soucek. Sementara itu, Konstantinos Mavropanos mencetak gol di babak kedua untuk memastikan kemenangan 2-0 bagi tim tamu atas Arsenal.

Dengan hasil ini, Arsenal tidak berhasil merebut kembali posisi puncak klasemen sementara Premier League. Tim Meriam London harus puas berada di posisi kedua dengan mengumpulkan 40 poin, terpaut 2 poin dari Liverpool yang berada di peringkat tertinggi. 

Sementara itu, West Ham naik ke posisi keenam dalam klasemen dengan total 33 poin. Pasukan David Moyes berhasil melampaui Manchester United yang turun ke urutan ketujuh dengan perolehan 31 poin.

Jalan Pertandingan Arsenal vs West Ham

West Ham langsung membuka skor pada menit ke-13 pertandingan. Tomas Soucek mencatatkan namanya di papan skor setelah menerima umpan tarik dari Jarrod Bowen. Meskipun proses terjadinya gol sempat ditinjau oleh Video Assistant Referee (VAR), gol tersebut tetap disahkan, sehingga West Ham unggul 1-0.

Arsenal kemudian menunjukkan permainan lebih agresif untuk mengejar ketertinggalan. Namun, sundulan Bukayo Saka pada menit ke-31 dapat diamankan oleh Alphonse Areola.

Saka memiliki peluang emas pada menit ke-43, namun sayangnya, bola tembakannya menghantam tiang gawang. Dengan demikian, skor 1-0 tetap bertahan untuk keunggulan West Ham hingga jeda pertandingan.

Arsenal terus melancarkan serangan saat memasuki babak kedua. Namun, bukannya berhasil mencetak gol, The Gunners malah kembali kebobolan pada menit ke-55.

Bek West Ham, Konstantinos Mavropanos, mencetak gol dengan sundulan kepala setelah menerima umpan pojok dari James Ward Prowse. Dengan gol ini, tim tamu memperlebar keunggulan menjadi 2-0. 

Arsenal berusaha mengejar ketertinggalan dalam sisa waktu yang tersisa. Tim tersebut mengharapkan penalti setelah Bukayo Saka dilanggar pada menit ke-82, namun Video Assistant Referee (VAR) memutuskan untuk tidak memberikan tendangan 12 pas dalam situasi tersebut.

West Ham malah mendapatkan hadiah tendangan penalti pada injury time. Emerson dijatuhkan oleh Declan Rice di dalam kotak penalti.

Said Benrahma menjadi eksekutor penalti untuk West Ham. Namun, tendangan bola yang dilakukannya berhasil diblokir oleh David Raya. Dengan demikian, skor tetap 2-0 untuk keunggulan The Hammers hingga akhir pertandingan.

Susunan Pemain

Arsenal: Ben White, William Saliba, Gabriel Magelhaes, Oleksandr Zinchenko (Reiss Nelson 64'); Martin Odegaard, Declan Rice, Leandro Trossard (Emile Smith-Rowe 79'); Bukayo Saka, Gabriel Jesus, Gabriel Martinelli (Eddie Nketiah 64').

West Ham United: Alphonse Areola; Emerson, Angelo Ogbonna, Konstantinos Mavropanos, Vladimir Coufal; Tomas Soucek, Edson Alvarez; Lucas Paqueta (Said Benrahma 33'), James Ward Prowse, Mohammed Kudus; Jarrod Bowen.
 

Berita Terkait

News Update