Tersangka kasus pemerasan Firli Bahuri. (Pandi)

Kriminal

Surat Perbaikan Pengunduran Diri Firli Bahuri Sebagai Ketua KPK Sedang Diproses

Selasa 26 Des 2023, 07:00 WIB

JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana menyampaikan surat perbaikan terkait pengunduran diri Firli Bahuri sebagai Ketua dan Pimpinan KPK sedang diproses.

Ari dalam pesan singkat di Jakarta, Senin, mengatakan surat yang ditujukan kepada Presiden Joko Widodo itu dikirimkan Firli Bahuri Sabtu, 23 Desember 2023, ke Kementerian Sekretariat Negara.

"Pada hari Sabtu sore, tanggal 23 Desember 2023, Kemensetneg telah menerima surat dari Bapak Firli Bahuri kepada Presiden, tertanggal 22 Desember 2023," kata Ari Dwipayana.

Dalam surat itu, kata Ari, Firli menyampaikan permohonan pengunduran diri yang bersangkutan sebagai Ketua dan Pimpinan KPK.

Ari menjelaskan keputusan presiden (Keppres) pemberhentian Bapak Firli Bahuri sebagai Pimpinan KPK belum bisa diproses lebih lanjut.

"Karena dalam surat tersebut, Bapak Firli Bahuri tidak menyebutkan mengundurkan diri, tetapi menyatakan berhenti," kata Ari Dwipayana. 

Dalam surat permohonan pengunduran diri yang diajukan sebelumnya, Firli tidak menyatakan mengundurkan diri, sebagaimana syarat pemberhentian Pimpinan KPK yang diatur dalam Pasal 32 Undang-Undang KPK, sehingga Presiden Joko Widodo tidak dapat memproses atau menerbitkan Keppres terkait pengunduran dirinya. (johara)
 

Tags:
Firli BahuriPengunduran Diri Firli Bahuriketua kpkSurat Perbaikan Pengunduran Diri

Reporter

Administrator

Editor