Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih 9 November 2023 Episode 496: Tammy Bongkar Soal Video, Thomas Terancam

Kamis 09 Nov 2023, 16:17 WIB
Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih 9 November 2023 Episode 496: Tammy Bongkar Soal Video, Thomas Terancam/YouTube Sinemart

Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih 9 November 2023 Episode 496: Tammy Bongkar Soal Video, Thomas Terancam/YouTube Sinemart

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih akan tayang hari ini 9 November 2023 episode 496.

Menceritakan kisah Jeffrey dan Novia, sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih memiliki konflik yang seru untuk diikuti.

Berikut ini sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih malam hari ini 9 November 2023 Episode 496 yang tayang pukul 20.00 WIB di SCTV.

Novia mendapatkan telepon dari Kinara. Saat itu, Kinara menyalahkan Novia karena tidak bisa menjaga Bryan.

Bi Yayu terkejut mendengar ucapan Kinara ke Novia. Akhirnya Bi Yayu meminta maaf ke Novia.

Novia langsung menangis dan makin merasa bersalah. Mama Esti langsung menenangkan Novia.

Sementara itu, Arjuna dan Jeffrey sampai di kantor polisi. Polisi menjelaskan bahwa mereka sedang mencari tahu soal kecelakaan itu.

Arjuna pun bilang bahwa ia curiga dengan Novia. Sehingga Arjuna menyarankan agar pihak kepolisian memanggil Novia.

Jeffrey mau tidak mau harus menerima semua ini, karena Arjuna begitu emosi.

Di sisi lain, Tammy sudah diperbolehkan pulang oleh dokter, meski masih sedikit demam.

Tammy pun diantar Ivanka untuk pulang. Namun sebelum pulang, Ivanka mengajak Tammy makan siang.

Sampai di restoran, Ivanka izin pergi ke toilet. Saat Tammy menunggu, tiba-tiba Thomas datang.

Thomas syok karena Tammy masih hidup. Thomas pun bertanya apakah Tammy sudah bertemu sahabatnya atau belum.

Tammy menjawab ia belum bertemu Novia. Kemudian, Thomas menyarankan agar Tammy kembali ke Samarinda bersama suaminya.

Tammy pun menanyakan nama Thomas. Thomas memperkenalkan dirinya sebagai Bagas.

Thomas pamit. Setelah itu, Ivanka keluar dari toilet dan melihat Thomas.

Saat Ivanka hendak mendekati Thomas, ia tiba-tiba ditelepon suaminya. Ivanka pun meninggalkan Tammy yang sedang di toilet.

Ivanka memberitahu Tammy melalui chat bahwa ia harus pulang.

Saat sedang jalan ke mobil, Thomas melihat Ivanka. Thomas langsung mengenali Ivanka.

Namun, Thomas tidak mengejarnya karena harus menghalangi Tammy menemui Novia.

Sementara itu, Novia syok karena mendapatkan surat panggilan dari kepolisian.

Di sisi lain, Arjuna dan Jeffrey menemukan kacamata yang digunakan Astrid waktu itu.

Pada episode mendatang, Thomas lagi-lagi mencoba menghentikan Tammy bertemu Novia.

Namun anak buah Thomas gagal menangkap Tammy. Akhirnya Thomas mendengarkan pembicaraan Novia dengan Tammy dari penyadap suara.

Saat itu, Tammy memberitahu Novia bahwa nahkoda yacht yang mereka tumpangi lompat.

Novia syok mendengar ucapan Tammy. Pun Thomas syok mendengar hal itu.

Thomas tidak mengira Tammy tahu sejauh itu soal kecelakaan yacht kemarin.

Saksikan Takdir Cinta Yang Kupilih hari ini pukul 19.55 WIB hanya di SCTV

Berita Terkait
News Update