Celine Evangelista. (instagram/@celine_evangelista)

SHOWBIZ

Meski Sibuk, Celine Evangelista Kerap Bagikan Momen Kebersamaan dengan Sang Buah Hati

Senin 30 Okt 2023, 15:50 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bintang sinetron sekaligus film, Celine Evangelista mengatakan dirinya memiliki jadwal yang padat di industri hiburan Tanah Air.

Meskipun sibuk, bintang film 'Hantu Bangku Kosong' ini terlihat mengunggah momen kebersamaannya dengan sang buah hati atau anak-anaknya.

Dalam unggahannya, mantan istri Stefan William itu terlihat membagikan keseruannya saat menemani buah hatinya berjalan-jalan.

Pada kesempatan itu, artis berusia 31 tahun ini mengatakan bahwa dirinya rela melakukan apapun untuk membahagiakan anak-anaknya.

Termasuk rela kehilangan waktu istirahat demi menemani anak-anaknya.

"Ngajak anak-anak jalan-jalan, mommy luar biasaa sibuknya sampe kadang susah buat tidur aja," tutur Celine Evangelista belum lama ini.

Celine memang sering membagikan momen kebersamaan bersama anak-anaknya di akun instagram pribadinya.

Di akhir tulisannya, Celine terlihat memberikan pesan menohok yang sepertinya ditujukan untuk mantan suaminya, Stefan William.

Celine Evangelista. (foto: instagram/@celine_evangelista)

Mengingat, mantan suaminya itu baru menemui anak-anaknya usai ditegur melalui acara di stasiun televisi.

Menurut Celine, meluangkan waktu untuk orang yang disayangi merupakan sebuah keharusan.

Namun, hal tersebut tentu tak berlaku jika orang tersebut tak menganggapnya sebagai prioritas.

"Waktu itu tentang kita yang mau apa gak aja untuk meluangkan buat orang tersayang. Semua itu tentang prioritas atau bukan," ungkapnya.

Sebagaimana diketahui, baru-baru ini Celine sempat mencurahkan perasaannya ketika Stefan tak muncul di hari ulang tahun anaknya.

Bahkan, pria tersebut juga disebut tak memberikan ucapan pada buah hati mereka yang kebetulan memiliki tanggal ulang tahun berdekatan.

Usai curhat di stasiun televisi dan viral, Stefan pun baru terlihat menemui dua buah hatinya.

Ia bahkan terlihat mengunggah momen kebersamaannya dengan dua anaknya dengan mengajak mereka bermain di mal. (mia)

Tags:
celine evangelistasinetronFilmCeline Evangelista Sayang Anak

Administrator

Reporter

Administrator

Editor