Saling Sindir di Media Sosial, Venna Melinda dan Ferry Irawan Dipaksa Netizen Balikkan: Lagi Pada Kangen

Minggu 15 Okt 2023, 10:37 WIB
Saling Sindir di Media Sosial, Venna Melinda dan Ferry Irawan Dipaksa Netizen Balikkan: Lagi Pada Kangen (Instagram/@ferryirawanreal)

Saling Sindir di Media Sosial, Venna Melinda dan Ferry Irawan Dipaksa Netizen Balikkan: Lagi Pada Kangen (Instagram/@ferryirawanreal)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Hubungan mantan suami istri Venna Melinda dan Ferry Irawan seolah memanas setiap harinya.

Bagaimana tidak Venna Melinda dan Ferry Irawan kini sering melayangkan sindiran pedas di media sosial.

Memang perceraian antara Venna Melinda dan Ferry Irawan yang resmi pada 3 Agustus 2023 itu berujung pada drama tak berujung.

Sekarang keduanya bak perang dingin di media sosial melayangkan sindiran-sindiran kepada satu sama lain.

Seperti yang baru saja dilakukan Venna Melinda di akun TikTok pribadinya @vennamelinda29.

Dalam kontennya, Venna menggunakan salah satu sound di TikTok yang diduga untuk menyindir Ferry.

“Beli sisir beli kaca, bisa nyindir tapi gak bisa ngaca,” begitu narasi dalam konten ibunda Verrel tersebut.

Tak butuh waktu lama, konten Venna itu mendapatkan sejumlah komentar dari netizen.

“wajahnya mrip bgt sm mas ferry irawan,” ucap seseorang.

“balik lagi aja bunn ,biar keramas tiap hari,” sahut yang lain.

“cie cie yg ktnya keramas sehar 7kli,” tutur salah satu pengguna TikTok.

“ini sebenarnya lg saling kangen deh kaya nya,” timpal yang lain.

“waduh perang vt nih sama si abi,” tulis netizen.

Ferry Irawan juga sindir Venna Melinda

Beberapa waktu lalu, Ferry juga membuat konten yang berisikan sindiran kepada Venna.

Menggunakan sound dari konten orang lain, Ferry menyebut ia rela mantannya diambil oleh Tuhan.

“Mantan diambil orang? Hahaha, jangankan diambil orang, diambil Tuhan pun Ikhlas,” begitu narasi dalam konten Ferry di TikTok @ferryirawanreal9.

Kontan saja konten Ferry ini mendapatkan sorotan, bahkan ada netizen yang menilai ia belum move on dari Venna.

“kaya masih cinta sama Venna Melinda,” ucap netizen.

Ternyata komentar dari netizen itu langsung dibalas ketus oleh Ferry.

“Aduh. mau sumpah Quran juga berani... udh gak ada cinta lagi...” kata artis berusia 41 tahun itu.

 

Berita Terkait
News Update