Taylor Swift dan Sophie Turner Keciduk Jalan Bareng, Dua Mantan Joe Jonas Ini Jadi Bestie?

Rabu 20 Sep 2023, 20:04 WIB
Taylor Swift dan Sophie Turner keciduk nongkrong bareng (lst)

Taylor Swift dan Sophie Turner keciduk nongkrong bareng (lst)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyanyi Taylor Swift dan aktris Sophie Turner baru-baru ini terciduk kamera paparazi tengah jalan bersama di sebuah acara, di kawasan New York pada Selasa (19/9/2023) kemarin.

Dua mantan pasangan dari Joe Jonas tersebut terlihat pergi bersama ke suatu acara malam yang diselenggarakan khusus untuk para perempuan. Dilansir dari lama Metro, Taylor Swift dan Sophie Turner tampak asyik menikmati santapan makan malam di restoran Italia Via Carota.

Meskipun keduanya sama-sama pernah menjalin cinta dengan Joe Jonas, namun Taylor Swift dan Sophie Turner tampak santai nongkrong berdua di restoran tersebut.

Tak hanya itu, keduanya juga sempat tersenyum kepada para pengunjung restoran dan para awak media yang melihat Taylor Swift dan Sophie Turner sedang berada di bahu jalan.

Pelantun 'Fearless' itu terlihat mengenakan gaun merah serta coat panjang denim yang dipadu padankan dengan sepatu boots berwarna cokelat. Sementara itu, Sophie tampak cantik mengenakan baju abu-abu dan tas hitam.

Pertemuan antara kedua mantan Joe Jonas itu pun langsung menuai sorotan publik dan mendapatkan beragam reaksi dari para netizen di media sosial terkait kedekatan dua bintang asal Amerika Serikat itu.

Sebelumnya, Joe Jonas melayangkan gugatan cerainya kepada Sophie Turner pada 4 September 2023 lalu. Kakak kandung dari Nick Jonas itu meminta pihaknya untuk menghubungi dua pengacara di kawasan Los Angeles untuk membantu kasus perceraiannya.

Pertemuan keduanya terjadi usai Sophie mendapat gugatan cerai dari suaminya. Tak hanya itu, seorang sumber mengungkapkan jika perceraian rumah tangga antara Joe Jonas dengan Sophie Turner akan segera menuju tahap pengadilan.

"Pernikahan mereka akan sia-sia dan akan dibawa ke pengadilan pada waktunya nanti," ujarnya.

Sebagai informasi tambahan, Sophie Turner dan Joe Jonas melangsungkan upacara pernikahan pada 1 Mei 2019 lalu di Las Vegas, Amerika Serikat. Keduanya juga sempat menggelar pesta pernikahan mewah kedua kalinya pada 29 Juni 2019, di Le Chateau de Tourreau, Prancis.

Sementara itu, Taylor Swift dan Joe Jonas sempat menjalin kasih pada bulan Oktober tahun 2008 silam. Namun sayang, hubungan keduanya kandas saat Joe memutuskan Taylor lewat sambungan telepon.

News Update