Bencana Kekeringan Meluas di Pandeglang, Warga Mekarsari Butuh Bantuan Air Bersih

Sabtu 16 Sep 2023, 13:28 WIB
Ilustrasi warga Pandeglang saat mengambil air dari sumur resapan. (ist)

Ilustrasi warga Pandeglang saat mengambil air dari sumur resapan. (ist)

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Musim kemarau tahun ini membuat ratusan warga di beberapa kampung di Desa Mekarsari, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Banten, membutuhkan bantuan air bersih.

Sebab, dampak kekeringan ini warga di desa tersebut mengalami krisis air bersih, sehingga sangat membutuhkan bantuan dari pemerintah maupun pihak lainnya.

Ketua BPBD Mekarsari, Kecamatan Panimbang, Cucun mengungkapkan, bahwa masyarakat di beberapa kampung di Desa Mekarsari saat ini kesulitan untuk mendapatkan air bersih.

"Sebab sumber-sumber mata air milik warga sudah pada kering, jadi warga kewalahan untuk memenuhi kebutuhan air bersih," ungkapnya, Sabtu (16/9/2023).

Cucun mengaku, saat ini warga terpaksa harus menggunakan air kotor baik dari rawa, sungai dan sumur gali yang dibuat oleh warga, meski kondisi air tidak terlalu bersih dan volumenya kecil.

"Untuk itu, warga di Mekarsari ini sangat membutuhkan bantuan air bersih, supaya warga tidak kewalahan dalam memenuhi kebutuhan air," katanya.

Dijelaskannya, masyarakat yang saat ini kesulitan air bersih yaitu di Kampung Plered, Bojongkacang, Bojong Jeruk, Kampung Reporma serta beberapa kampung lainnya di Desa Mekarsari.

"Adapun bantuan air memang sudah pernah ada, namun baru satu kali di Kampung Reporma. Itupun tidak cukup karena bantuannya hanya satu mobil," ujarnya.

Sementara lanjut dia, warga di kampung-kampung yang lain di Desa Mekarsari belum mendapatkan bantuan air bersih, dan saat ini warga sangat kesulitan air.

"Bukan hanya menggunakan air dari rawa saja, untuk kebutuhan minum dan masak warga harus mengeluarkan biaya tiap harinya, karena harus membeli air," ucapnya.

Ia dan warga lainnya berharap, agar pemerintah atau pihak terkait lainnya bisa segera menurunkan bantuan air bersih ke Desa Mekarsari, karena warga sudah sangat kewalahan dalam memenuhi kebutuhan air bersih.

Berita Terkait
News Update