ADVERTISEMENT

Punya Mesin Berkapasitas 300cc, Honda CB300F Resmi Rilis di Pasar India

Rabu, 13 September 2023 10:03 WIB

Share
Spesifikasi motor terbaru Honda CB300F (Foto/Honda BigWing)
Spesifikasi motor terbaru Honda CB300F (Foto/Honda BigWing)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Honda CB300F 2023 telah resmi dirilis untuk pasar India dengan tampilan yang semakin agresif serta elegan khas naked bike Honda masa kini. 

Motor naked sport Honda CB300F hadir dengan mesin bertenaga 300cc dan di India, motor terbaru Honda satu ini dibanderol dengan harga mulai Rs 1,70 lakh atau sekitar Rp 31,4 juta.

Meski secara tampilan Honda CB300F tidak banyak berubah, namun naked bike Honda kali ini dibekali dengan sejumlah fitur canggih, salah satunya adalah pencahayaan yang full LED.

Selain itu, Honda CB300F juga dibekali dengan sistem suspensi depan Upside Down untuk menjamin kestabilan motor. Kemudian, terdapat fitur kontrol traksi, rem ABS saluran ganda, serta assist dan slipper clutch untuk memudahkan perpindahan gigi. Sepeda motor ini juga dilengkapi dashboard digital dengan 5 tingkat penyesuaian kecerahan.

Dari segi mesin, Honda CB300F disokong oleh mesin 4 tak satu silinder berkapasitas 293cc yang mampu menghasilkan tenaga 24,13 dk dan torsi maksimal 25,6 Nm. Tenaganya disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual 6 percepatan. 

Sementara itu, Honda CB300F menawarkan varian Deluxe Pro dengan tiga pilihan warna yang ciamik, diantaranya Sports Red, Mat Marvel Blue Metallic, dan Mat Axis Grey Metallic.

Dengan adanya pembaruan yang diberikan kepada motor naked Honda satu ini, CB300F siap bersaing dengan motor merek lain seperti Suzuki Gixxer 250, KTM Duke 250, serta BMW G310R R.

Sayangnya, para pecinta naked bike di tanah air harus rela menelan ludah, pasalnya Honda CB300F tak akan dijual di pasar Indonesia lantaran harga yang bisa sangat mahal mengingat motor ini kapasitas mesinnya sudah ada di atas 250cc dan akan terkena pajak barang mewah.

ADVERTISEMENT

Reporter: Farida Fakhira
Editor: Farida Fakhira
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT