Sederet penghargaan akan diserahkan bagi para pemenang di setiap kategorinya.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiana Uno turut hadir dalam acara tersebut dalam rangka memberikan dukungan peluncuran iNews Media Group dan apresiasi untuk para penerima penghargaan Indonesia Awards 2023.

Sandiaga Uno di acara Indonesia Awards 2023. (ist)
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan Shin Tae Yong menerima penghargaan dalam ajang Indonesia Awards 2023.
Penghargaan itu khusus diberikan kepada Timnas Indonesia U-22.
Erick Thohir mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia.
"Tentu penghargaan ini bukan untuk saya, tetapi untuk Timnas sepakbola Indonesia baik official pemain dan tentu para bangsa Indonesia yang turut mendoakan," kata Erick.
Berikut ini beberapa kategori nominasi dalam Indonesia Awards 2023 diantaranya Atlet Terfavorit, Pelatih Berprestasi Terfavorit, Selebritis Terfavorit, dan Kreator Konten Terfavorit. (mia)